Tol Cipali Macet Hingga 13 Kilometer, Ini Penyebabnya

Pemudik diharapkan tidak menunggu sampai masa liburan habis, sehingga tak menumpuk di jalan.
Sumber :
  • www.tmcpoldametrojaya.com

VIVA.co.id - Jalan tol terpanjang di Indonesia, Cipali, yang sebelumnya diprediksi bakal membantu pemudik untuk sampai ke kampung halaman lebih cepat rupanya belum terbukti.

Antisipasi Arus Balik, Petugas Gardu Tol Cipali Diperbanyak

Sejak kemarin, kemacetan panjang ternyata sudah terjadi di tol yang diresmikan Presiden Joko Widodo beberapa waktu lalu itu.

Berdasarkan laporan TMC Polda Metro Jaya, kemacetan di Tol Cipali sempat mengular hingga 13 kilometer. Hal itu pun diakui petugas Tol Cipali, Teguh.

"Hingga kini kemacetan di Tol Cipali masih terjadi, namun tidak sepanjang tadi siang. Saat ini sudah berkurang menjadi tujuh kilometer," ujar Teguh kepada VIVA.co.id, Sabtu 11 Juli 2015.



Menurutnya, kepadatan ini terjadi karena volume kendaraan yang menggunakan Tol Cipali membludak, hingga terjadi antrean panjang. Ia pun menyebut jika peningkatan arus mudik sudah dimulai sejak kemarin.

"Kalau macet sudah dari tadi malam, kami terus berusaha agar kemacetan ini tidak terjadi," ujar Teguh.

Dari penuturannya, kemacetan itu terjadi sejak di kilometer 174. Jalan macet mulai mengular. "Itu (macet) karena antrean di pintu tol exit Palimanan," ujarnya.

Selain itu, adapula beberapa mobil yang mogok karena berbagai faktor. Sejumlah pedagang pun dikatakannya mencoba mencari peruntungan di jalan bebas hambatan itu.

Kisah Mistis Tol Cipali Diangkat ke Layar Lebar
Antrian di tol Palimanan/Ilustrasi.

Kurangi Macet, Operator Tol Siapkan Receh Hingga Rp1 Miliar

Uang receh disediakan untuk kembalian pengguna jalan.

img_title
VIVA.co.id
27 Maret 2016