Kunjungan Wisman Melalui Bandara Soetta Turun 11,5 Persen

Terminal 3 bandara Soekarno-Hatta.
Sumber :
  • http://angkasapura2.co.id

VIVA.co.id - Badan Pusat Statistik (BPS) melaporkan jumlah kunjungan wisatawan mancanegara (wisman) ke Indonesia pada April 2015 mencapai 749,9 ribu kunjungan atau naik 3,24 persen.

Jawa Sumbang 58,1 Persen Ekonomi RI di Kuartal II 2016

Namun demikian, jumlah kunjungan wisman melalui Bandara Soekarno-Hatta (Soetta) turun secara tahunan (year on year) sebesar 11,57 persen, dan secara bulanan turun 21,25 persen.

Kepala BPS, Suryamin, mengatakan, penurunan ini diduga karena adanya pembangunan di Jakarta, dan adanya perhelatan Konferensi Asia Afrika.

Konferensi Asia Afrika telah menyebabkan para wisatawan lebih memilih datang langsung ke Bandung sebagai tempat penutupan acara perhelatan KAA.

''Banyak wisman yang masuk langsung ke Bandung atau Halim,'' ujar Suryamin di kantornya, Senin 1 Juni 2015.

Suryamin menjelaskan, penurunan ini dikarenakan Bandara Soetta sempat ditutup untuk dijadikan sebagai tempat pendaratan para kepala negara yang akan menghadiri Konferensi Asia Afrika.

Sementara itu, Suryamin menambahkan, penurunan kedatangan wisman melalui Bandara Soetta juga karena adanya beberapa penutupan rute luar negeri dari atau ke Bandara Soekarno Hatta.

''Penutupan dua rute sejak Januari tahun ini, yaitu rute Taipei (Taiwan)-Jakarta dan Jakarta-Haneda (Jepang),'' tuturnya.

Pendapatan Usaha Naik, Optimisme Pelaku Bisnis Meningkat
MoU BKPM dan BPS Sediakan Data serta Informasi Statistik

Cari Data Investasi Lebih Akurat BKPM Gandeng BPS

Dengan data yang akurat membuat kepercayaan investor meningkat.

img_title
VIVA.co.id
8 Agustus 2016