30 Desainer Berebut Dandani Lady Gaga
Senin, 25 Mei 2015 - 17:58 WIB
Sumber :
- REUTERS/Mike Blake
VIVA.co.id –
Usai mengumumkan pertunangannya dengan aktor Taylor Kinney, Februari 2015, Lady Gaga kini tengah sibuk mempersiapkan pernikahannya.
Meskipun sudah merencanakan pesta pernikahan sederhana yang hanya dihadiri sahabat dan keluarga, Gaga tetap dibanjiri tawaran dari sejumlah wedding organizer , guna mengorganisasi pestanya. Tidak hanya itu, penyanyi bernama lengkap Steffani Germanotta tersebut juga mendapat tawaran gaun pernikahan dari puluhan desainer.
Meskipun sudah merencanakan pesta pernikahan sederhana yang hanya dihadiri sahabat dan keluarga, Gaga tetap dibanjiri tawaran dari sejumlah wedding organizer , guna mengorganisasi pestanya. Tidak hanya itu, penyanyi bernama lengkap Steffani Germanotta tersebut juga mendapat tawaran gaun pernikahan dari puluhan desainer.
Saking kewalahannya, Gaga membagikan informasi itu ke media sosial Twitter. Dia mengucapkan terima kasih atas perhatian dari para desainer yang ingin ikut terlihat dalam pernikahannya.
“Terima kasih kepada semua desainer luar biasa yang sudah merancang lebih dari 30 gaun pengantin untuk hari terpenting dalam hidup saya. Sungguh, saya tidak bisa berkata-kata,” ujar Gaga lewat akun
Twitter @ladygaga.
Mengenal gaya eksentrik sekaligus dramatis khas Gaga, tentu saja dunia mode tidak sabar menantikan gaun seperti apa yang akan dikenakan Mother Monster di hari pernikahannya. (art)
Halaman Selanjutnya
Saking kewalahannya, Gaga membagikan informasi itu ke media sosial Twitter. Dia mengucapkan terima kasih atas perhatian dari para desainer yang ingin ikut terlihat dalam pernikahannya.