Alasan Chef Juna Tolak Tawaran Akting
Minggu, 17 Mei 2015 - 16:18 WIB
Sumber :
- VIVA.co.id/Nuvola Gloria
VIVA.co.id
- Bagi sebagian orang dan selebritas, dunia seni peran cukup menggiurkan. Namun tidak dengan koki profesional tampan satu ini, Juna Rorimpandey atau yang akrab disapa dengan Chef Juna.
Baca Juga :
#66, Film Laga Indonesia Berjaya di Luar Negeri
Pria kelahiran Manado itu mengaku memang sering mendapat tawaran akting dan dia selalu menolak.
"Enggak ada niat di dunia film, sering ditawari dan saya enggak mau. Masih di dunia chef saja, karena itu profesi saya," kata Chef Juna kepada VIVA.co.id di Cafe Mabua Harley Davidson belum lama ini.
Selain tidak berminat bermain film, ia juga mengaku tidak memiliki keahlian dalam dunia seni peran dan juga musik.
"Apalagi nyanyi, sama sekali enggak bisa," tambah Juna dengan santai.
Halaman Selanjutnya
Selain tidak berminat bermain film, ia juga mengaku tidak memiliki keahlian dalam dunia seni peran dan juga musik.