Ini Kata Indosat Soal Kelemahan SIM Card Lokal

kartu SIM operator
Sumber :
  • wisegeek.com

VIVA.co.id - Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo) dan Badan Regulasi Telekomunikasi Indonesia (BRTI), merekomendasikan agar para operator seluler menggunakan kartu SIM lokal. Diharapkan dengan menggunakan kartu made in Indonesia tersebut akan menjadi lebih aman.

Menanggapi imbauan tersebut, President Director & CEO Indosat, Alexander Rusli, mengungkapkan bahwa pihaknya menyambut dengan hangat, untuk penggunaan kartu SIM lokal.

"Kita open-open saja, kalau masalah SIM card," ujar dia saat ditemui usai konferensi pers acara 'Indosat Grand Master Chess Match' di Jakarta, Jumat, 20 Maret 2015.

Namun, disampaikannya, untuk saat ini pemakaian kartu SIM lokal ini belum memungkinkan digunakan para operator. Sebab, chip-nya belum mampu diproduksi di dalam negeri.

"SIM lokal itu yang penting chip-nya, bukan kartunya. Sekarang, chip di lokal itu belum ada, yang ada itu manufaktur kartu, itu juga masih dari luar (negeri) juga. Kalau pakai (kartu SIM) dari lokal tapi chip-nya masih dari luar, sama saja juga bohong," jelas pria berkacamata tersebut.

Disinggung ada manufaktur yang tak hanya menyediakan kartu tapi chipsetnya juga, seperti Xirca. Ia pun berkelak kalau perusahaan tersebut belum mampu memproduksi secara banyak, sehingga dikhawatirkan akan kewalahan saat untuk memproduksi kartu SIM dalam jumlah banyak.

"(Memang) sudah tapi belum mass. Kita harus sesuatu yang sudah pasti terjami, salah satunya nggak cepat rusak. Apalagi kalau kayak Indosat itu, buang kartu sampai dua juta kartu dalam satu minggu.

Tarif Interkoneksi Seluler, Harusnya Naik Atau Turun?

Itu orang gonta-ganti kartu. Banyakan kalau pas lebaran, kalau lokal nggak punya kapasitas produksi dan kami pakai (kartu SIM) lokal, akhirnya impor juga jadinya," tutur dia. (ren)

![vivamore="
KPK Perbarui Kerja Sama dengan Operator Telekomunikasi
Baca Juga :"]
Apple dan Samsung Sepakat Tinggalkan Kartu SIM



[/vivamore]
Ilustrasi penyadapan.

Thailand Siap Awasi Turis Asing via Ponsel

Skema pengawasan kemungkinan berlaku dalam satu semester lagi.

img_title
VIVA.co.id
10 Agustus 2016