Bangun Dua Pabrik Baru, Indocement Rogoh Ratusan Juta Dolar
Kamis, 19 Maret 2015 - 20:35 WIB
Sumber :
- Antara/ M Agung Rajasa
VIVA.co.id
- Direktur Utama PT Indocement Tungga Prakarsa Tbk, Christian Kartawijaya, mengatakan bahwa perseroan berencana membangun dua pabrik baru guna meningkatkan kapasitas produksi. Pembangunannya akan mulai dilakukan pada 2017 mendatang.
"Pabrik baru di Pati dan Medan atau Tarjun, kami akan mulai bangun tahun 2017. Salah satunya saja yang akan kami bangun di 2017," ujarnya, di Bursa Efek Indonesia Jakarta, Kamis 19 Maret 2015.
Christian mengungkapkan, salah satu pabrik yang akan dibangun berlokasi di Pati, Jawa tengah, dengan status
green field
atau belum tersedia fasilitas sebelumnya.
Kemudian, satu pabrik lagi rencananya akan akan berada di Medan, Sumatera Utara, dengan status
green-field
atau di Tarjun, Kalimantan Selatan dengan status
brown-field
(pengembangan fasilitas yang sudah ada).
Dia memaparkan, pembangunan pabrik green field
Baca Juga :
Harapan Bos Tiga Roda pada Tax Amnesty
Investasi yang dialokasikan perseroan sekitar US$200-250 per ton, sehingga nilai pabrik tersebut adalah US$500 juta hingga US$1 miliar.
Sementara, untuk pabrik
brown field
di Tarjun, Kalimantan Selatan membutuhkan dana yang lebih sedikit dibandingkan
green field
.
Namun, Christian menuturkan, bahwa saat ini pihaknya masih mempertimbangkan, pabrik mana yang akan dibangun terlebih dahulu.
"Pabrik di Pati itu, pasar ada, tapi izin butuh waktu. Kalau di Tarjun izin sudah ada, tapi pasar jauh. Ini yang perlu dipertimbangkan. Saat ini kami masih proses izin-izin, beli tanah, persiapkan
side plan
, infrastruktur dan lain-lain," tuturnya.
![vivamore="
Baca Juga
:"]
[/vivamore]
Baca Juga :
Halaman Selanjutnya
Investasi yang dialokasikan perseroan sekitar US$200-250 per ton, sehingga nilai pabrik tersebut adalah US$500 juta hingga US$1 miliar.