Tips Pakai Maskara Agar Terlihat Natural

Ilustrasi make up
Sumber :
  • istock

VIVA.co.id - Mata merupakan bagian wajah yang sangat penting dalam tata rias. Ini karena mata menjadi bagian paling memancarkan ekspresi di area wajah. Tak heran banyak wanita yang sangat fokus memoles area ini.

Empat Kesalahan Umum Wanita saat Menggunakan Maskara

Ada berbagai macam riasan mata. Mulai dari eye shadow, eyeliner, penjepit bulu mata dan maskara.

Carolina Septerita, make-up artist dari Wardah, mengakui bahwa peran mata dalam sebuah riasan itu sangat penting dan krusial. Terutama bagi Anda yang malas berdandan.

Intip Deretan Promo Pilkada di Berbagai Gerai Minuman dan Restoran

"Peran maskara itu untuk mengekspresifkan mata dan untuk yang males dandan andalannya pasti, maskara, alis dan lipglos," katanya dalam peluncuran Wardah EyeXpert Perfectcurl dan Aqua Lash Mascara di kawasan Senayan, Jakarta Selatan.

Ia pun memberikan tips dalam mengaplikasikan maskara untuk hasil yang natural.

Cara Cek Pinjaman Online Legal Lewat Ponsel, Jangan Sampai Kena Jebakan Pinjol Ilegal!

Zigzag

Saat Anda menerapkan maskara di bagian bulu mata atas, coba dengan cara zigzag atau digoyangkan secara perlahan. Ini akan membuat helaian bulu mata teraplikasi secara sempurna dan terlihat lebih tebal

Bentuk C

Maskara yang bagus adalah maskara yang membuat bentuk bulu mata seperti huruf C. Bila diperlukan pelentik bulu mata, jangan terlalu tengah dan dekat karena bisa membuat bulu mata patah. Cukup sedikit di bagian luar agar tidak merusak bulu mata.

Bagian bawah mata

Penerapan maskara di bagian bawah mata memang sedikit lebih sulit. Ini karena bulu-bulunya lebih pendek dan tipis. Di bagian ini, jangan terlalu banyak menerapkan maskara, cukup ditipiskan saja agar tidak terlalu menggumpal.

Sudut luar mata

Bagian ini bisa memberi efek lebih natural. Sebaiknya sudut luar mata ini dipertebal agar lebih terlihat tebal dan indah.

Baca juga:


Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya