Lupita Nyong'o, Tetap Cantik Tanpa Make-up
Rabu, 11 Februari 2015 - 10:42 WIB
Sumber :
VIVA.co.id -
Lupita Nyong'o dikenal dengan penampilannya yang memukau di karpet merah. Kulit hitam bercahaya, polesan lipstik yang bersemangat dan smoky eyes warna-warni. Tetapi pada satu titik, wanita berdarah Meksiko dan Kenya ini memilih tampil tanpa make-up.
Nyong'o mengatakan bahwa ia bercermin pada sosok ibunya yang tidak pernah memakai riasan wajah sama sekali. Bahkan di hari pernikahannya.
Baca Juga :
Lupita Nyong’o Curi Perhatian di Cannes
"Ibu saya tidak pernah memakai sedikit pun make-up dalam hidupnya. Bahkan di hari pernikahannya," kata aktris peraih piala oscar ini.
Sejujurnya, lanjut Nyong'o, penampilan ibunya yang 'polos' tanpa riasan wajah tersebut menyulitkannya bereksperimen dengan make-up saat remaja.
"Tapi pada akhirnya saya menghargai itu, karena hari ini saya bisa melihat di cermin, tanpa make up dan saya menyukainya," kata Nyong'o, seperti dilansir dari USMagazine.
Ia mengaku, saat remaja, wanita berusia 31 ini ingin memakai make-up. Namun sekarang, Nyong'o hanya menganggap sebagai tambahan, tidak terlalu perlu.
"Ibuku tidak berpikir make-up diperlukan, dan saya juga tidak berpikir kalau itu perlu. Make-up adalah aksesori. Ini sama pentingnya dengan sepasang anting-anting. Ini sesuatu yang saya lakukan untuk menghias diri, bukan untuk menyembunyikannya," ungkap Nyong'o
Untuk membuktikannya, Nyong'o mengunggah foto ibunya di tahun 1983 yang disandingkan dengan fotonya di 2015 di akun instagram pribadinya.
Di foto tersebut, Nyong'o terlihat tanpa make-up dan keduanya identik dengan senyum yang bersinar dan mata berwarna coklat yang besar.
"Like mother (1983), like daughter (2015). #behindthescenes @luckymagazine @lancomeusa #OhToBeHalfTheWomanMyMumIs #bts," tulis Nyong'o.
Dalam cover sebuah majalah, Nyong'o terlihat lebih natural dengan memakai lipstik berwarna nude yang mengkilap, dress selutut berwarna kuning lemon an rambut pendeknya yang khas. Di halaman lain, ia memakai busana two piece ala bohemian yang warna warni dengan rambut yang diubah sedikit ikal. (ren)
Baca juga:
Baca Juga :
Artis Hollywood Lupita Nyong'o Terpukau Keindahan Bali
Lupita Nyong'o merupakan peraih Piala Oscar.
VIVA.co.id
5 Agustus 2016
Baca Juga :