Berkenalan dengan Pengisi Suara di Serial Mahabharata
- VIVAnews/Muhamad Solihin
VIVAlife - Serial Mahabharata masih berlanjut di ANTV. Namun, Anda pasti penasaran dengan siapa pengisi suara para pemeran Kurawa, Pandawa, Krisna dan sebagainya di Mahabharata.
Program Seputar Obrolan Selebriti (SOS) kali ini akan membahas tentang para pengisi suara serial nomor satu di India itu.
"Yuk Kenalan Dg Para Pengisi Suara MAHABHARATA, Di Seputar Obrolan Selebritis Selasa, 21 Okt Pkl.10.30 WIB | @SOS_ANTV," tulis Twitter SOS ANTV.
Serial Mahabharata sendiri masih berlanjut sampai hari ini. Dan episode kali ini adalah menceritakan peperangan besar, perang Baratayudha.
Perang antara Kurawa dan Pandawa. Perang yang berlangsung selama 18 hari.
Yuk Kenalan Dg Para Pengisi Suara MAHABHARATA, Di Seputar Obrolan Selebritis Selasa, 21 Okt Pkl.10.30 WIB | @SOS_ANTV pic.twitter.com/lLINQMcj9B
— ANTV (@whatsonANTV) October 20, 2014