Heboh Aksi Artis Cantik Korea Buka Baju di TV
Jumat, 12 September 2014 - 00:32 WIB
Sumber :
- Soompi
VIVAlife - Personel cantik Girls Generation atau SNSD, Sooyoung, mengejutkan publik Korea Selatan. Dalam drama terbarunya, My Spring Day, di episode pertama, Sooyoung tampil berani. Ia membuka baju dan memperlihatkan pakaian dalamnya.
Namun, jangan berpikir negatif terlebih dahulu. Sooyoung membuka bajunya untuk menunjukkan luka di dadanya. Ia ingin seorang pasien tahu, bahwa dirinya pernah menjalani operasi transplantasi jantung.
Baca Juga :
Profil 7 Kampus BUMN dan Prospek Kerja Lulusan, Ada Yang Langsung Jadi Pegawai Sebelum Lulus?
"Anda sudah menjadi pasien di rumah sakit selama 67 hari. Saya sudah menjadi pasien selama 136 hari. Sehari-hari, saya melihat keluar jendela, tidak tahu kapan aku akan mati. Apakah Anda masih berpikir bahwa saya tidak akan tahu, bagaimana perasaan Anda," ujarnya seperti dikutip dari Allkpop.
Adegan tersebut mendapat berbagai respons dari penonton. Sooyoung sendiri mengaku deg-degan menjadi peran utama di drama tersebut. Drama ini tayang di MBC, setiap hari Rabu dan Kamis menggantikan Fated To Love You.

Melampaui Batas, Mengukir Kepemimpinan Perempuan yang Berdaya dan Berpengaruh
Perempuan memang mendominasi di tingkat manajemen pengawas dengan persentase 61 persen dan bahkan lebih tinggi di manajemen menengah, yaitu 70 persen.
VIVA.co.id
1 Maret 2025