Baim Kini Rajin Baca Buku Soekarno
Minggu, 8 September 2013 - 15:59 WIB
Sumber :
- VIVAnews/Ikhwan Yanuar
VIVAlife
- Perjalanan hidup Soekarno memang menarik perhatian untuk diceritakan. Sutradara Hanung Bramantyo misalnya, menggaet aktor Aryo Bayu untuk memerankan sosok Soekarno, begitu pula dengan Baim Wong.
Ya, pria kelahiran 27 April 1981 ini memerankan figur mantan orang nomor satu di Indonesia dalam judul film yang berbeda 'Soekarno'. Diakuinya, ini merupakan sebuah kehormatan dapat memerankan sosok Bung Karno.
Ya, pria kelahiran 27 April 1981 ini memerankan figur mantan orang nomor satu di Indonesia dalam judul film yang berbeda 'Soekarno'. Diakuinya, ini merupakan sebuah kehormatan dapat memerankan sosok Bung Karno.
"Dia adalah bagian dari sejarah, untuk memerankannya saya tak ingin sembarangan. Apalagi saya juga sudah mendapat restu dari Guruh Soekarno Putra," ujar Baim kepada
VIVAlife.
Ketika ditanyakan soal kesulitan memerankan sosok Bung Karno, diakui pria bernama Muhammad Ibrahim ini, dirinya lebih banyak menghabiskan waktu untuk membaca buku mengenai sosok Soekarno.
"Sebelum berakting, saya mencari tahu lebih dulu pribadinya. Kemudian saya tiru suaranya dan atur logatnya," ucap Baim.
Bukan hanya itu, dalam film yang akan ditayangkan di layar lebar pada bulan Desember tahun ini, Baim bakal beradu akting dengan aktris senior, Ria Irawan.
Dalam film tersebut, Ria akan memerankan sosok Inggid Garnasih, istri kedua presiden pertama Indonesia, Soekarno.
Meski belum memasuki kegiatan syuting, Baim mengatakan dirinya terus mengasah pengetahuan seputar kemerdekaan, termasuk seluk beluk kehidupan Soekarno. (umi)
Baca Juga :
Halaman Selanjutnya
"Dia adalah bagian dari sejarah, untuk memerankannya saya tak ingin sembarangan. Apalagi saya juga sudah mendapat restu dari Guruh Soekarno Putra," ujar Baim kepada