Logo ABC

Australia Mau Selidiki Virus Corona, China Balas Naikkan Tarif Impor

Menteri Pertanian Australia David Littleproud menyatakan tidak ada perang dagang China dan berjanji tidak akan membalas tindakan negara itu memberlakukan tarif impor gandum dari Australia sebesar 80 persen.
Menteri Pertanian Australia David Littleproud menyatakan tidak ada perang dagang China dan berjanji tidak akan membalas tindakan negara itu memberlakukan tarif impor gandum dari Australia sebesar 80 persen.
Sumber :
  • abc

Keputusan ini, katanya, mulai berlaku 19 Mei 2020 hingga lima tahun ke depan.

mendag china.jpg Menteri Perdagangan China Zhong Shan. (Reuters)

Ditambahkan bahwa penyelidikan terhadap tindakan dumping dan subsidi terhadap gandum Australia telah dilakukan oleh China sejak ahir 2018, dan tidak terkait dengan langkah Australia mendorong penyelidikan COVID-19 saat ini.

"Kementerian Perdagangan China melakukan penyelidikan anti dumping dan subsidi sesuai aturan hukum serta ketentuan-ketentuan WTO," demikian pernyataan tersebut.

"Tidak ada kaitannya dengan COVID-19"

Menteri Littleproud membantah adanya perang dagang dengan China, dan berjanji Australia tidak akan mengambil tindakan balasan terhadap keputusan China tersebut.

Ia juga menepis bahwa tindakan China ini ada kaitannya dengan langkah Australia mendorong penyelidikan COVID-19.

"Keputusan China ini sudah berproses sejak 18 bulan yang lalu, jauh sebelum COVID-19 muncul," katanya.