Kumpulkan Rp500 Miliar, Kadin Galang Dana Bantuan Penanganan Corona
- VIVA/Adi Suparman
VIVA – Ketua Umum Kamar Dagang dan Industri atau Kadin Indonesia, Rosan P. Roeslani mengaku, saat ini pihaknya sudah berhasil mengumpulkan dana dari para pengusaha hingga mencapai Rp300 miliar, untuk membantu sejumlah pihak dalam menangani wabah virus corona.
Rosan menjelaskan, pihaknya akan terus berupaya mengumpulkan dana bantuan tersebut hingga mencapai Rp500 miliar, sambil terus mengajak para pengusaha agar bersedia untuk memberikan donasi bantuannya.
"(Targetnya) Rp500 miliar. Alhamdulillah kita sudah terkumpul Rp300 miliar, dan kita akan melibatkan hampir semua pengusaha di Indonesia," kata Rosan di kantor Kementerian BUMN, Selasa 24 Maret 2020.
"Sekarang memang masih pengusaha yang besar dulu, tapi kita akan gerakkan juga yang di daerah," ujarnya.
Rosan menjabarkan, dari dana Rp300 miliar yang sudah terkumpul itu sebagiannya sudah disalurkan kepada sejumlah pihak, misalnya seperti ke BNPB, PMI, serta Satgas Covid-19.
Selain itu, sejumlah alat rapid test dan alat perlengkapan diri atau APD, juga sudah diberikan kepada pihak Pemprov DKI Jakarta.
Bahkan, Rosan mengaku hingga saat ini sejumlah bantuan berupa bahan makanan dan minuman juga masih terus berdatangan.
"Kita sudah berikan 5.000 test kit, 10 ribu masker, dan ini baru tahap pertama dan akan terus berkelanjutan. Kita juga akan bersihkan masjid-masjid di Jakarta, dan sumbangan-sumbangan lain ke RS juga sudah disalurkan," kata Rosan.
"Barang-barang kami sudah masuk sejak Jumat kemarin. Harapannya, pada saat-saat seperti ini kita harus gotong royong bersatu padu, untuk bisa meringankan beban negara. Kita akan komunikasi dengan Pak Menteri (BUMN) apa yang bisa dikerjasamakan," ujarnya.