Perang Suriah: Rusia dan Turki Sepakat Gencatan Senjata di Idlib
- bbc
Analisis oleh Jeremy Bowen, editor BBC News di Timur Tengah
Rusia dan Turki punya tujuan yang bertolak belakang di Suriah. Konfrontasi pasti akan terjadi. Ini akan selalu menjadi risiko jika strategi mereka tetap sama.
Rusia campur tangan saat rezim Assad berjuang untuk bertahan dan menyediakan senjata, memungkinkan pemerintah Suriah untuk merebut kembali sebagian besar wilayah yang dikuasai pemberontak.
Bagi Presiden Putin, perang Suriah telah menjadi bagian penting dalam upaya mengembalikan Rusia sebagai kekuatan di Timur Tengah dan sekitarnya.
Sedangkan Turki adalah pendukung paling setia kelompok milisi yang melawan rezim Assad.
Presiden Erdogan memandang provinsi Idlib sebagai kepentingan keamanan yang sah dan ingin Turki menjadi kekuatan terbesar di wilayah itu.
Presiden Putin dan Erdogan telah membuktikan bahwa mereka bisa berunding.