6 Cara Siasati Pekerjaan yang Tak Sesuai Minat, Nomor 1 Ampuh Banget

Ilustrasi Pekerja Kantoran/Pegawai
Sumber :
  • U-Report

VIVA – Tak mudah memang menemukan pekerjaan yang mendukung minat juga keahlian. Banyaknya pesaing dan jumlah lowongan pekerjaan yang tak seimbang, makin mempersempit peluang peroleh pekerjaan. 

Toxic Workplace? Selamatkan Dirimu dengan Tips Ini!

Tidak jarang pula menjumpai karyawan pada suatu perusahaan yang bekerja tak sesuai dengan gelar sarjana nya. Para pekerja ini biasanya terjebak pada pilihan sulit, yaitu antara mundur dari pekerjaannya atau bertahan dengan segala kesulitan yang dihadapi.

Sementara itu, di luar sana ada banyak fresh graduate berbakat juga siap menggantikan posisi kita. Jika pilih mundur, apakah Anda bisa segera mendapat pekerjaan sesuai impian? 

TERPOPULER - Kiat Ciptakan Lingkungan Kerja Produktif, Bahayakah Onani dengan Sabun?

Apakah mundur juga bisa cepat beradaptasi dan berhasil mengerjakan tugas dari pekerjaan yang tidak sesuai keinginan Anda? 

Saat menerima pekerjaan, kerap kali diiringi berbagai alasan dan rasa tidak peduli terhadap pekerjaan yang dijalani apakah sesuai dengan keahlian atau tidak. Akhirnya, merasa selalu ada penyesalan saat menjalaninya.

5 Tips Kaya Raya di Usia Muda, Gaji UMR Bukan Halangan!

Kalau sudah begitu, bukannya semangat menjalani rutinitas pekerjaan sehari-hari, bisa-bisa malah seringnya mengeluh dan tidak produktif. Tapi bagaimana pun juga, sebagai pekerja Anda punya kewajiban yang harus dijalani.

Anda harus tetap profesional dengan melakukan pekerjaan sebaik mungkin. Anda juga bisa menyiasati pekerjaan yang tak sesuai minat dan keahlian dengan cara berikut ini seperti dikutip dari Cermati.com.

1. Bersyukur dengan yang didapat saat ini

Jangankan mencari pekerjaan yang cocok, bisa diterima kerja di suatu perusahaan yang baik itu saja tak mudah. Jadi, jika Anda saat ini dalam situasi bekerja di tempat yang tak sesuai minat dan skill, jangan berkecil hati dan patah semangat.

Sebab meski begitu, Anda termasuk orang yang beruntung karena tidak perlu menunggu lama untuk memperoleh pekerjaan walaupun tidak sesuai passion. Sekarang saatnya Anda bersyukur dengan pencapaian ini.

Bersyukur dan tidak mengeluh akan menuntun Anda untuk selalu berpikir positif. Dengan selalu bersyukur dan berpikir positif, akan membuat Anda lebih bahagia dan semangat menjalankan pekerjaan.

2. Manfaatkan kesempatan untuk belajar hal baru

Untuk meningkatkan skill tentu dibutuhkan banyak belajar hingga mencapai level ahli di bidangnya. Anda bisa jadikan pekerjaan saat ini sebagai batu loncatan untuk menjadikan diri sebagai ahlinya nantinya.

Meskipun pekerjaan ini tidak sesuai dengan minat dan keahlian Anda, coba ambil sisi positif dari pekerjaan ini. Pahami bahwa pekerjaan saat ini bakal bikin Anda menguasai skill baru yang bisa dijadikan bekal di CV. 

Tidak mudah memang melakukan pekerjaan yang tidak sesuai minat. Akan tetapi yakinlah bahwa dari sini Anda akan memperoleh pengalaman baru pada linkungan kerja yang positif dan menyenangkan.

3. Lakukan hal menyenangkan buat tingkatkan ‘mood’

Biasanya jika bekerja tak sesuai minat, akan membuat suasana hati kerap memburuk. Apalagi ditambah dengan kesalahan kecil yang tanpa disadari Anda lakukan dan membuat terasa membosankan.

Jangan biarkan hal-hal kecil semakin memperburuk keadaan Anda. Atasan tidak akan menerima alasan apapun yang menyebabkan kinerja Anda tidak maksimal. Sebaiknya lakukan hal menyenangkan di sela-sela beraktivitas untuk tingkatkan mood.

4. Jadikan tempat untuk membangun dan perluas koneksi

Selain bisa belajar hal baru, suatu tempat kerja juga memberi Anda kesempatan bertemu dan berinteraksi dengan orang lain. Di mana pun lingkungan kerja, tentunya akan memberi kesempatan Anda bersosialisasi dengan rekan kerja.

Walaupun Anda termasuk orang baru atau pun karyawan lama di lingkungan kerja, jangan ragu untuk memperkenalkan diri. Dukungan dari rekan kerja juga bisa meningkatkan semangat kerja lebih baik.

Jadilah orang yang fleksibel, jangan sungkan meminta atau menawarkan bantuan kepada rekan kerja. Sekecil apapun bantuan yang Anda berikan, selama itu positif, mereka akan mengapresiasinya. Akan tetapi, jangan sampai lupa dengan prioritas diri sendiri juga. 

5. Jangan lupa mengapresiasi diri

Bertahan dengan pekerjaan yang tidak sesuai minat, bisa membuat orang tidak maksimal dalam menjalankannya. Bisa saja akan merasa tertekan karena tidak capable dengan pekerjaan tersebut.

Jangan sampai hal ini menimbulkan stres, karena Anda juga butuh dihargai. Setelah berhasil menyelesaikan pekerjaan, kini saatnya Anda memberikan reward untuk diri sendiri.

Anda bisa melakukan hal-hal yang disukai, seperti travelling, berbelanja, berolahraga, membaca buku, atau sekadar menyelesaikan episode drama yang sengaja ditunda. 

Apresiasi diri perlu dilakukan sebagai bentuk penghargaan atas kerja keras yang sudah Anda lakukan. Sehingga Anda bisa menyegarkan pikiran dari rutinitas pekerjaan yang menjenuhkan. 

6. Tetaplah bersikap profesional

Walaupun pekerjaan ini tidak sesuai dengan minat dan keahlian, Anda harus tetap bersikap profesional. Anda harus bisa mengerjakan setiap pekerjaan dengan baik, disiplin, dan menyelesaikan pekerjaan tepat waktu. 

Walaupun pendidikan Anda berbeda dengan pekerjaan yang dijalani saat ini, yakinlah bahwa Anda pantas dan bisa melakukan pekerjaan dengan baik. Sehingga Anda pun menjadi pekerja yang punya integritas tinggi dan tentunya baik untuk masa depan karier.

Naiki tangga karier dengan melakukan yang terbaik

Anda pasti tidak asing dengan ungkapan cinta tumbuh karena terbiasa. Bukan hanya untuk pasangan kekasih saja, ungkapan ini juga bisa berlaku dalam hal pekerjaan. 

Jika Anda tetap tekun, konsisten dan selalu optimis, bukan tidak mungkin pekerjaan yang tidak Anda suka sekarang bisa jadi aktivitas yang menyenangkan dan mampu menaiki tangga karier dengan cemerlang. Teruslah lakukan yang terbaik.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya