Logo BBC

Brexit, Apa Saja yang Berubah Saat Inggris Keluar Uni Eropa

- Getty Images
- Getty Images
Sumber :
  • bbc

Kemudian Inggris dan Uni Eropa harus menyetujui syarat-syarat baru dalam soal pergerakan warganya.

Bagaimana dengan Indonesia ?

Tidak ada yang berubah bagi warga negara Indonesia.

Pergerakan bebas ini hanya berlaku untuk warga Uni Eropa dan negara-negara dengan perjanjian khusus seperti Swiss atau Norwegia.

Sedangkan bagi warga non-EU aturan yang berlaku masih sama.

Banyak negara Eropa menandatangani Perjanjian Schengen yang membebaskan pemegang visa kawasan Schengen untuk berpindah dari satu negara ke negara tanpa melalui pemeriksaan perbatasan lagi.

Maka siapapun yang mendapat visa kunjungan wisata Prancis, itu berlaku juga untuk Jerman, Portugal dan 26 negara lain di kawasan Schengen.

Namun Inggris tidak ikut perjanjian Schengen.


Syarat-syarat bagi orang Indonesia untuk bepergian ke Inggris maupun Uni Eropa tidak berubah sesudah Brexit. - Getty Images

Namun kriteria visa kerja dan belajar berbeda bagi setiap negara Eropa.

Seseorang bisa mendapat visa kerja atau belajar di Belgia, misalnya, tapi tidak berlaku untuk kerja atau belajar di negara Uni Eropa lain.