Prosedur Penundaan Menopause Jadi Kontroversi di Dunia
- bbc
Para ahli telah menyuarakan kekhawatiran atas prosedur medis baru yang mengklaim memungkinkan perempuan menunda menopause selama lebih dari satu dekade.
Keamanan dan keberhasilan jangka panjangnya masih belum teruji, namun beberapa perempuan telah membayar setidaknya £6.000, atau sekitar Rp106 juta, untuk prosedur ini.
Profesor Simon Fishel, ahli IVF terkemuka di balik ProFam, perusahaan yang berbasis di Birmingham yang telah menciptakan prosedur ini, mengatakan hal itu meningkatkan peluang mereka untuk memiliki bayi di kemudian hari dan dapat memerangi masalah kesehatan yang terkait dengan menopause - seperti penyakit jantung dan pelemahan tulang.
Prosedur ini meliputi pembedahan sebagian kecil dari salah satu ovarium - yang kemudian dibentuk menjadi strip kecil dan beku.
Semakin dini bagian ovarium diangkat, semakin baik kemungkinan prosedurnya berhasil, kata Prof Fishel - Getty Images
Mereka kemudian dapat dicairkan, dan dicangkokkan kembali ke dalam tubuh.
Menurut dokter swasta yang menyediakan prosedur ini, jika pasien ingin bagian ovarium dimasukkan kembali ke dalam tubuhnya guna membantunya memiliki anak, itu dapat dicangkokkan kembali di dekat tuba falopi di kemudian hari.