Gadeng Gopay, Donasi WWF Hingga Bayar Zakat Kini Bisa Pakai QR Code

Ilustrasi Gopay.
Sumber :

VIVA – World Wild Fund atau WWF Indonesia gandeng Gopay mengimplementasikan standar nasional Quick Response Code alias QRIS dari Bank Indonesia (BI). Donasi yang akan dilakukan para donatur bakal lebih mudah. 

Head Of Market Development Unit-Partnership Directorate WWF Indonesia, Intan M Sukarna mengatakan, QRIS di lembaga tersebut kini sudah bisa digunakan untuk beraktivitas.

Dia mengungkapkan, Ketika BI mulai mengumumkan QRIS sebagai akses pembayaran digital berbasis QR akan segera diberlakukan, tim Gopay dari Gojek memang langsung melakukan komunikasi. Kerja sama pun akhirnya dilakukan. 

”Metode pembayaran ini jelas sangat membantu,” ujar Intan dikutip dari keterangannya, Minggu 26 Januari 2020. 

Dia menerangkan, salah satu keunggulan kerja sama ini yang langsung dirasakan adalah pihaknya tidak lagi harus membuat QR satu per satu dari masing-masing platform serupa Gopay. Cukup dengan satu kode dari QRIS saja. 

”Sekarang cukup satu saja. Eggak bikin ribet dalam membuat media promosi atau materi komunikasi,” tegasnya. 

Lebih lanjut dia mengungkapkan, di WWF Indonesia, metode pembayaran digital seperti dari Gopay terutama digunakan untuk donasi. Dana terkumpul digunakan untuk berbagai keperluan konservasi seperti untuk penyelamatan satwa liar yang semakin langka.

Hal serupa juga diungkapkan Bendahara Unit Pengumpul Zakat masjid raya Baiturrahman di jalan Pandanaran, Semarang, Ahmad Setiawan. Pria akrab disapa Wawan itu menyebut pembayaran melalui QRIS sudah bisa dijalankan.

Gopay Luncurkan Fitur Split Bill untuk Hitung Tagihan Bareng, Begini Cara Pakainya

”Gojek (Gopay) sudah memfasilitasi untuk proses pembayaran melalui QRIS. Bahkan, sudah kami terapkan langsung,” ucapnya.

Saat ini, kata Wawan, jemaah yang beribadah di masjid raya Baiturrahman bisa bersedekah dengan dana yang tersimpan di berbagai platform pembayaran digital. 

Solusi Tagih Tanpa Ribet, GoPay Hadirkan Fitur Split Bill Beserta Keunggulannya

”Kami cepat menerapkan ini karena Gojek memang sudah mengabarkan sebelumnya aka nada QRIS,” paparnya.

Pengisian BBM subsidi pertalite pakai QR code

Terpopuler: Bahaya Tempel QR Code di Mobil, Pencurian Pelek dan Ban Avanza

Berita tentang bahaya tempel QR Code di mobil serta pencurian pelek dan ban Avanza, banyak dibaca hingga jadi terpopuler di VIVA Otomotif.

img_title
VIVA.co.id
9 Desember 2024