Beda Media Massa Inggris dan Indonesia Beritakan Kasus Reynhard Sinaga
- bbc
Setelah hukuman dijatuhkan pada Senin 6 Januari lalu, media di Inggris secara serentak menurunkan berita dengan fokus skala kejahatan yang dilakukan Reynhard.
Fokus media di Inggris adalah pada skala kejahatan dan juga penggunaan obat bius GHB dalam tindak kejahatan ini.
Menteri Dalam Negeri, Priti Patel, mengatakan obat bius GHB perlu dikaji ulang guna meredam penyalahgunaannya.
Kasus Reynhard dikemas seperti `drama sinetron`
Sementara itu, di Indonesia, selain soal Reynhard sendiri, media menurunkan laporan yang dinilai oleh Direktur Remotivi Roy Thaniago, mengeksploitasi kehidupan keluarga Reynhard.
Menurut Roy, hal ini dilakukan untuk meningkatkan jumlah audiens dengan tujuan materi.
"Mereka (media) mengemas sebagai drama. Kita seperti diajak nonton sinetron yang segala aspek dari kehidupan mereka (keluarga Reynhard) diacak-acak," kata Roy.
Roy mengatakan pemberitaan media Indonesia cenderung menggunakan kerangka episodik yang terpisah dari permasalahan utama.
Ia mencontohkan seperti liputan yang mengambarkan kemewahan rumah, kehidupan keluarga, hingga usaha keluarga.