Soal Natuna, Dubes China: Teman Baik Kadang Punya Perspektif Berbeda

Laut Natuna
Sumber :
  • ANTARA FOTO/M Agung Rajasa

VIVA – Meskipun saat ini pemerintah Indonesia dan China memiliki perselisihan di wilayah Natuna, namun Duta Besar Republik Rakyat China untuk Indonesia, Xiao Qian, memastikan hubungan kedua negara sangat baik di banyak aspek yang ada.

Indonesia Dapat 'Lampu Hijau' Jadi Negara Mitra BRICS

Hal itu diutarakan Xiao, saat ditemui di acara seminar yang digelar oleh Bank of China dengan tema 'China Business Forum-Enhancing The Power of Indonesia Capital Market', yang digelar di Gedung Bursa Efek Indonesia.

"Kami punya hubungan yang sangat baik di banyak area," kata Xiao di Gedung Bursa Efek Indonesia, Jakarta, Rabu 8 Januari 2020.

Tak Ada Jadwal Latihan Gabungan, 3 Kapal Perang China Masuk Tanjung Priok

"Tapi teman baik kadang juga punya perspektif yang berbeda," ujarnya.

Xiao menegaskan bahwa pemerintah China memiliki pandangan yang sama dengan pemerintah Indonesia, untuk menyelesaikan masalah ini dengan cara sebaik-baiknya.

5 Siswa SMP asal Bogor Raih Juara Pertama Kompetisi AI Robotik Internasional di China

Dengan adanya komunikasi yang baik antara kedua belah pihak, Xiao pun yakin bahwa upaya tersebut akan membuahkan hasil yang baik bagi masing-masing negara.

"Kami bisa menyelesaikan masalah ini. Kami memiliki komunikasi yang baik dan saya pikir masalah kami akan terselesaikan dengan baik," ujar Xiao.

Selain itu, dia pun menegaskan bahwa masalah antara pemerintah Indonesia dan China di wilayah Natuna itu, tidak akan memengaruhi hubungan ekonomi antara kedua negara.

Hal itu termasuk dengan kerja sama terkait investasi di sejumlah sektor, yang sebelumnya telah dijalin antara pemerintah Indonesia dan China.

"(Apakah akan memengaruhi hubungan ekonomi Indonesia-China?) Saya tak berpikir demikian. (Dalam hal investasi pun) tidak," ujarnya.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya