Siksa Guru yang Tengah Ditahan Hingga Tewas, 29 Intel Dihukum Mati
- bbc
Massa pengunjuk rasa berkumpul di luar gedung pengadilan di Omdurman, kota kembar ibu kota Khartoum, untuk mendengar vonis terhadap para pelaku.
Kematian sang guru membangkitkan aksi unjuk rasa untuk menuntut perubahan - EPA
Setidaknya 170 orang tewas selama terjadinya aksi kekerasan terhadap peserta unjuk rasa yang berlangsung berbulan-bulan. Bashir pada akhirnya digulingkan oleh pihak militer, 30 tahun setelah ia merebut kekuasaan lewat kudeta.
Awal bulan Desember, ia dijatuhi hukuman dua tahun penjara atas kasus korupsi. Pengadilan memutuskan bahwa ia harus menjalani hukuman di fasilitas pemasyarakatan, karena ia terlalu tua untuk dipenjara.
Kasus korupsi itu terkait pembayaran uang tunai sejumlah AS$25 juta (Rp347 miliar) yang ia terima dari Putra Mahkota Arab Saudi, Mohammed bin Salman.
Bashir juga menghadapi dakwaan lainnya - beberapa di antaranya terkait kudeta tahun 1989 yang membuatnya duduk di kursi penguasa Sudan, beserta kasus genosida dan pembunuhan massa pengunjuk rasa.
Bashir mengklaim bahwa uang yang diterimanya merupakan bagian dari hubungan strategis Sudan dengan Arab Saudi, dan "tidak digunakan untuk kepentingan pribadi, namun bentuk sebagai donasi".