India Diduga Jadi Pemasok Sampah Terbesar ke Luar Angkasa
- bbc
"Kita seharusnya belajar dari peristiwa yang terjadi sebelumnya dan menyadari bahwa tidak ada alasan yang dapat diterima terkait dengan serpihan sampah luar angkasa, yang mengancam kemungkinan setiap orang untuk dapat menggunakan luar angkasa."
Apa yang harus dilakukan?
Orbit Bumi semakin sesak, ribuan satelit dioperasikan dan masih banyak peluncuran akan dilakukan sehingga meningkatkan kemungkinan terjadinya tabrakan.
Tetapi tidak terdapat aturan yang melarang tes anti-satelit.
Beberapa negara dan sejumlah perusahaan swasta, menguji cara baru untuk mengatasi sampah luar angkasa, mulai dari pemakaian harpun, magnet raksasa sampai ke jaring.
Tahun 2025, European Space Agency/Badan Luar Angkasa Eropa akan meluncurkan misi luar angkasa pertama untuk memungut sampah dari orbit Bumi.
Tetapi NASA menyatakan membersihkan lingkungan luar angkasa tetap merupakan sebuah "tantangan teknis dan ekonomi".