India Diduga Jadi Pemasok Sampah Terbesar ke Luar Angkasa
- bbc
Sebagian besar sampah melayang di jarak 1.250 mil atau 2011 km dari permukaan Bumi, bersama-sama dengan lebih dari 2.000 satelit buatan, di samping International Space Station/Stasiun Luar Angkasa Internasional.
Tabrakan kemungkinan terjadi dan banyak dari kepingan yang ada berasal dari tumbukan di luar angkasa.
Ketika China menguji misil salah satu satelit cuacanya di tahun 2007, sekitar 3.000 serpihan dihasilkan.
Dan tabrakan yang tidak disengaja antara satelit komunikasi AS dan Rusia di tahun 2009 juga menyumbangkan jumlah serpihan besar di orbit, kata ODPO.
India mengumumkan misi luar angkasa yang ambisius. - Getty Images
Seberapa besar andil India?
India masih menghasilkan sampah luar angkasa yang lebih sedikit dibandingkan tiga penyumbang polusi terbesar: Rusia, AS dan China, kata ODPO.