PBB Setuju Resolusi Kutuk Pelanggaran HAM Muslim Rohingya di Myanmar
- bbc
Suu Kyi mengatakan kekerasan yang terjadi sebagai "konflik bersenjata internal" yang dipicu oleh serangan gerilyawan Rohingya atas pos-pos keamanan pemerintah.
Dia mengakui bahwa militer Myanmar mungkin menggunakan kekuatan yang tidak proporsional pada waktu itu, tetapi mengatakan bahwa jika tentara melakukan kejahatan perang, "mereka akan dituntut".
Apa tuduhannya?
Pada awal 2017, ada satu juta orang Rohingya di Myanmar, sebagian besar tinggal di negara bagian Rakhine. Myanmar, negara yang sebagian besar penduduknya beragama Buddha, menganggap Rohingya sebagai imigran ilegal dan menyangkal kewarganegaraan mereka.
Warga Rohingya telah lama mengeluhkan adanya penganiayaan, dan pada 2017, militer Myanmar - Tatmadaw - meluncurkan operasi militer besar-besaran di Rakhine.
Menurut tuduhan yang diajukan oleh Gambia kepada ICJ, militer Myanmar telah melakukan "operasi pembersihan yang luas dan sistematis" terhadap Rohingya, mulai Oktober 2016 dan berlanjut hingga Agustus 2017.
Petisi Gambia menuduh bahwa pembersihan ini "dimaksudkan untuk menghancurkan Rohingya sebagai kelompok, seluruhnya maupun sebagian", melalui pembunuhan massal, pemerkosaan dan pembakaran terhadap bangunan mereka "sering kali dengan penghuninya dikunci di dalam".