Perjuangan Empat Muslim Bantu Korban Kebakaran Hutan Australia
- abc
ABC News: Luisa Rubbo
Jamie Zaia, yang kehilangan rumahnya mengatakan kedatangan empat warga Muslim ini tidak terbayangkan.
"Untuk mereka datang dari Sydney, membawa barang-barang mereka, peralatan, mereka datang, memasak kita makanan, dan kembali ke rumah, dan mereka tak tahu siapa kita," ujarnya.
"Dukungan yang saya dapatkan dari semua komunitas benar-benar sangat luar biasa," tambahnya.
Tania dan suaminya, yang baru menikah sepekan sebelum kebakaran hutan melanda, adalah salah satu warga yang berjuang memadamkan api.
Rumah mereka selamat, tapi lahan properti mereka di sekelilingnya terbakar.
Tania adalah salah satu warga yang terkena dampak dari kebakaran hutan.
ABC News: Luisa Rubbo
"Siapa yang mengatakan tanah tidak bisa terbakar, belum pernah melihat tanah terbakar," kata Tania.