12 Polisi Meksiko Dibunuh Kartel Narkoba, Ada yang Dimutilasi
- bbc
Dalam seminggu, sebanyak 12 orang petugas polisi terbunuh dalam perang melawan kartel narkoba di negara bagian Guanajuato di Meksiko tengah.
Salah satu yang terbunuh adalah Maria Sonia Arellano, seorang polisi perempuan yang beberapa bulan lalu mendapat penghargaan.
Ia bersama suami dan anaknya diculik di rumahnya di kota Irapuato.
Suami dan anaknya dibebaskan, tetapi jenazah Maria ditemukan tergeletak dalam keadaan termutilasi.
Kelompok kartel narkoba yang kuat bernama Cartel Jalisco Nueva Generacion (CJNG) mengaku bertanggung jawab terhadap pembunuhan tersebut.
Pembunuhan brutal terhadap Maria Arellano telah menyebabkan kemarahan di Meksiko, di mana pembunuhan terhadap petugas keamanan kadang terjadi.
Maria Arellano, 47 tahun, diculik dari rumahnya oleh sekelompok pria bersenjata hari Selasa (17/12). Anaknya yang berumur 27 tahun dan suaminya - juga anggota polisi - dilepaskan sehari kemudian.
Namun Maria dibunuh dan jenazahnya dibuang di tepi jalan pedesaan.