Siapkan Kendaraan Anda, Tol Jakarta-Cikampek Tak Dilengkapi Rest Area
- VIVAnews/Dusep Malik
VIVA – Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat atau PUPR, Basuki Hadimuljono, mengungkapkan bahwa jalan tol layang Jakarta-Cikampek tak akan dilengkapi fasilitas rest area atau tempat istirahat. Tol ini diketahui akan diupayakan untuk diresmikan pada 12 Desember 2019.Â
"Memang enggak ada (rest area). Itu kan cuma 36 km, 30 menit sudah lewat," kata Basuki di kantornya, Jakarta, Selasa 10 Desember 2019.Â
Lantas apakah jalan tol ini aman? Menurut Basuki, tak ada masalah jika jalan tol layang ini tidak dilengkapi fasilitas rest area. Jika ada kondisi darurat, pemerintah telah menyiapkan berbagai strategi.
"Insya Allah (aman), hanya untuk darurat, kita pakai u-turn (putar arah), atau dengan tangga darurat ada delapan," ucap dia.
Justru, menurutnya, jika dilengkapi rest area, malah akan banyak masyarakat yang melakukan aksi swafoto atau selfie di jalan tol tersebut.
"Jadi kalau ada apa-apa, di tangga terdekat dia bisa turun dengan tangga darurat. Tapi, enggak rest area, selfie semua di situ nanti," kata dia.
Untuk diketahui, tarif jalan tol ini masih digodok dan akan ditetapkan setelah masa libur Natal dan Tahun Baru nanti. Tol dengan panjang 36 km ini nantinya hanya boleh dilewati oleh kendaraan golongan I non bus.