Tidak Pernah Dianggap Cantik, Tapi Akhirnya Menang Miss Universe 2019
- bbc
Seorang warganet mencuit: "Kontes kecantikan yang menempatkan perempuan bertarung satu sama lain sudah sangat ketinggalan zaman."
Penyelenggara kontes-kontes itu kemudian berupaya menyesuaikan konsep acara. Beberapa bahkan berfokus pada raihan para kontestan dan memberikan panggung agar mereka bisa bersuara.
Kendati demikian, kontes Miss Universe masih menampilkan kompetisi pakaian renang sehingga para kontestan dapat berpose sembari mengenakan bikini—walau bagian itu tidak ditayangkan di televisi.
Tahun lalu, kontestan asal Inggris, Dee-Ann Kentish-Rogers, mengatakan kepada BBC bahwa kontes kecantikan masih punya tempat.
"Salah satu masalah terbesar yang dimiliki perempuan pada abad ke-21 adalah kesempatan sehingga orang-orang bisa mendengar mereka," ujarnya.
"Kami harus sangat kreatif untuk menciptakan tempat untuk kami sendiri."
Dee-Ann Kentish-Rogers mendapat gelar Miss Universe Great Britain pada 2018. - Kev Wise