Ini Daftar Penerus Bisnis Ciputra
- wartaekonomi
Indonesia tengah merasakan duka yang mendalam karena kehilangan pengusaha properti kebanggaan, Ir. Ciputra pada Rabu (27/11/2019).
Mendiang akrab disapa Pak Ci. Ia merupakan pendiri dari Ciputra Group, salah satu pengembang Indonesia yang paling terdiversifikasi dari segi produk, lokasi, dan segmen pasarnya.
Grup usaha ini go public pada tahun 1994, dengan perusahaan induk PT Ciputra Development Tbk, serta dua anak perusahaan PT Ciputra Surya Tbk, dan PT Ciputra Property Tbk.
Ciputra pergi meninggalkan seorang istri Dian Sumeler, dan empat anaknya, Rina Ciputra Sastrawinata, Junita Ciputra, Cakra Ciputra dan Candra Ciputra. Untuk itu, merekalah yang merupakan penerus dari bisnis yang telah dibangun Ciputra.
Para perempuan di keluarga ini, Dian Sumeler, Rina dan Junita Ciputra menjabat sebagai komisaris PT Ciputra Development Tbk. Sedangkan Cakra dan Candra Ciputra menjadi direkturnya.
Candra Ciputra
Candra menjabat sebagai Direktur Utama PT Ciputra Development Tbk sejak 2002. Ia juga memegang jabatan di anak-anak perusahaan, di antaranya adalah sebagai Komisaris Utama PT Metrodata Electronics Tbk, Direktur Utama PT Ciputra Property Tbk, dan Direktur PT Ciputra Surya Tbk.