Logo DW

Dua Staf Penting Keamanan Nasional AS Bersaksi Sulitkan Trump

Reuters/E. Scott
Reuters/E. Scott
Sumber :
  • dw

"Tidak ada ambiguitas"

"Saya merasa permintaan yang ditujukan kepada pemerintah negara lain untuk menyelidiki seorang warga Amerika tidak pantas dilakukan," ujar Vindman. Dia menambahkan bahwa "tidak ada keraguan" tentang apa yang diminta Trump untuk dilakukan oleh Zelenskiy.

"Orang Ukraina harus melakukan penyelidikan terhadap Biden," begitu permintaan Trump kata Vindman. "Tidak ada ambiguitas", tambahnya.

Menurut media AS, militer AS telah meningkatkan perlindungan bagi Vindman dan keluarganya. Mereka juga mempertimbangkan untuk memindahkan Vindman ke sebuah pangkalan militer, dengan alasan khawatir akan keselamatannya, setelah Presiden Trump dan para pemimpin Partai Republik secara verbal menyerang orang-orang yang jadi saksi dalam sidang pemakzulan.

Vindman menyebut, serangan verbal terhadap karakternya, terutama yang meragukan patriotismenya, sebagai tindakan "tercela dan pengecut".

Dua pembantu senior Gedung Putih lainnya, Jennifer Williams dan Tim Morrison juga mengatakan dalam sidang dengar pendapat bahwa mereka prihatin dengan sifat politik dari percakapan telepon Trump.

Williams, yang merupakan seorang perwira karier di bidang hubungan luar negeri, bersaksi bahwa dia menganggap percakapan telepon yang terjadi pada Juli itu sebagai hal yang tidak biasa karena presiden membahas "masalah politik dalam negeri" dengan seorang pemimpin asing.