Perangi Ekstremisme, Jerman Perketat Medsos dan Kepemilikan Senjata
- dw
Peraturan ini juga akan memudahkan orang-orang yang merasa terancam oleh kekerasan ekstremis sayap kanan untuk memblokir akses ke alamat email pribadi mereka.
Partai oposisi merasa skeptis
Pada hari yang sama, politisi oposisi langsung menyuarakan keraguan mereka tentang pelaksanaan aturan yang berupa kewajiban untuk melaporkan ujaran kebencian.
Konstantin von Notz, politisi dari Partai Hijau yang bertindak sebagai juru bicara kebijakan internet partai, mengatakan kepada radio Deutschlandfunk bahwa "pemain besar" di internet selama ini hanya mendapatkan konsekuensi yang "sangat ringan." Ia menambahkan bahwa hukuman denda untuk tidak melaporkan dan menghapus pidato kebencian seharusnya berada di tingkat "puluhan dan ratusan juta" euro.
"Kalau tidak, Anda tidak akan dapat meminta pertanggungjawaban dari perusahaan-perusahaan ini ... Ini adalah satu-satunya tombol yang dapat Anda gunakan dalam berurusan dengan perusahaan yang mengikuti logika ekonomi," kata von Notz.
Partai yang ramah bagi para pebisnis, FDP, juga menyatakan keraguan mereka akan efektivitas RUU baru ini. "Mewajibkan sebuah situs untuk mengungkapkan informasi tidak akan secara efektif memerangi kejahatan rasial," kata politisi FDP Benjamin Strasser.
Sementara itu, Komisi Perlindungan Data Jerman mengatakan secara lebih dekat mengamati perkembangan situasi jika RUU ini benar-benar disahkan.