Logo ABC

Pertama di Dunia, Komisi Persaingan Usaha Australia Gugat Google

ACCC menuntut Google ke pengadilan atas tuduhan penyalahgunaan data konsumen.
ACCC menuntut Google ke pengadilan atas tuduhan penyalahgunaan data konsumen.
Sumber :
  • abc

Dan menurut ACCC pemegang akun Google yang berusaha menjaga privasi mereka telah disesatkan oleh Google tentang apa yang perlu dilakukan.

"Banyak konsumen membuat keputusan secara sadar untuk mematikan pengaturan ini guna menghentikan pengumpulan data lokasi mereka, tetapi apa yang telah dilakukan Google mungkin telah mencegah konsumen membuat pilihan itu," kata Rob Sims.

"Kami menuduh Google telah menyesatkan konsumen dengan tetap diam terkait fakta bahwa pengaturan ini di Android harus dimatikan."

Tindakan hukum tersebut menargetkan initi dari model bisnis Google, ACCC menuduh perusahaan itu tidak mengungkapkan bahwa data yang dipanennya dapat digunakan untuk sejumlah tujuan lain yang tidak terkait dengan penggunaan layanan Google.

Sims mengatakan menindak transparansi dan pengungkapan platform digital, seperti Google dan Facebook, adalah prioritas utama Lembaga ACCC.

Sementara itu menanggapi gugatan ini, Google mengatakan sedang meninjau rincian gugatan yang disampaikan ACCC.

"Kami terus bekerjasama dengan ACCC dan berniat untuk mempertahankan masalah ini," kata juru bicara Google dalam sebuah pernyataan singkat.