Logo ABC

Dua Polisi yang Hentikan Aksi Teroris Terima Penghargaan

Dua aparat polisi Selandia Baru berhasil menghentikan teror dan menangkap Brenton Tarrant seusai menembaki jamaah salat Jumat di Kota Christchurch. Kedua polisi ini menerima penghargaan atas keberanian mereka.
Dua aparat polisi Selandia Baru berhasil menghentikan teror dan menangkap Brenton Tarrant seusai menembaki jamaah salat Jumat di Kota Christchurch. Kedua polisi ini menerima penghargaan atas keberanian mereka.
Sumber :
  • abc

Dua aparat polisi Selandia Baru yang berhasil menghentikan aksi teror dan bahkan menangkap hidup-hidup Brenton Tarrant pada hari Jumat 15 Maret 2019, telah diberi penghargaan atas keberanian mereka.

Penghargaan kepada dua polisi yang tak disebutkan namanya karena alasan hukum ini, diberikan secara tertutup di hadapan Perdana Menteri Jacinda Ardern beberapa waktu lalu di Kota Wellington.

"Mengetahui bahwa kami turut mencegah kemungkinan jatuhnya korban lebih banyak itu sangat berarti," ujar kedua polisi dalam pernyataan tertulis.

Tarrant kini berstatus terdakwa dengan tuduhan pembunuhan terhadap 51 warga Muslim yang sedang menjalankan ibadah salat Jumat di dua masjid di Kota Christchurch.

Dia juga menghadapi 40 dakwaan percobaan pembunuhan dan 1 dakwaan terorisme.

Pada saat kejadian siang itu, kedua polisi yang sudah berpasangan dalam tugas selama bertahun-tahun ini, mendengar panggilan darurat untuk merapat ke Masjid Al Noor.

Tak sampai 18 menit setelah adanya panggilan darurat, keduanya sudah berhasil menghadang mobil Tarrant, dan menyeret pria asal Australia itu dari kursi kemudi. Itu sekitar Pukul 2 siang.