Terungkap, Ulama-ulama Irak Sedia Jasa Kawin Kontrak, Bisa Cuma 1 Jam
- bbc
Skema eksploitasi
Masjid Karbala adalah salah satu situs suci umat Islam Syiah - BBC
Ghaith Tamimi adalah mantan ulama besar Syiah di Irak yang kini berada di pengasingan di London setelah lantang menyuarakan fundamentalisme.
Ia mengutuk para ulama yang menggunakan skema kawin kontrak sebagai cara mengeksploitasi perempuan dan khususnya mereka yang menyetujui kawin kontrak dengan anak-anak perempuan: "Apa yang dikatakan pria itu adalah kejahatan yang harus dijatuhi hukuman."
Sejumlah pemimpin agama komunitas Syiah Irak telah menulis bahwa hukum Islam mengizinkan kegiatan seksual dengan anak-anak. Tamimi telah meminta para pemimpin Syiah untuk mengutuk praktik-praktik tersebut.
Dua dari tiga ulama yang kami rekam sembunyi-sembunyi menggambarkan diri mereka sebagai pengikut Ayatollah Sistani, salah satu tokoh Islam Syiah yang paling senior.
Meski demikian, dalam sebuah pernyataan kepada BBC, Ayatollah menyatakan, `Jika praktik-praktik ini terjadi seperti yang Anda sampaikan, maka kami mengutuknya tanpa syarat. Kawin kontrak tidak diizinkan untuk dijadikan alat memperdagangkan seks yang meremehkan martabat dan kemanusiaan perempuan."
Juru bicara pemerintah Irak mengatakan kepada BBC Arabi, "Jika ada perempuan tidak mengadukan keluhan mereka kepada polisi atas tindakan para ulama, sulit bagi pihak berwenang untuk bergerak."