Logo BBC

Krisis di Hong Kong: Upah Stagnan, Harga Properti Melesat

Mahasiswa Hong Kong, Leung Suet Lam dan Dicky Cheung, memiliki visi yang suram tentang masa depan mereka - BBC
Mahasiswa Hong Kong, Leung Suet Lam dan Dicky Cheung, memiliki visi yang suram tentang masa depan mereka - BBC
Sumber :
  • bbc

Prospek pekerjaan yang suram itu berarti hal-hal seperti membeli rumah menjadi sesuatu yang sulit digapai orang Hong Kong, kecuali bagi sebagian kecil yang beruntung - seperti Karidie Chow.

Sebagai karyawan perusahaan teknologi internasional di kota tersebut, Karidie meminjam uang ibunya untuk membeli rumah susun bagi ia dan saudara laki-lakinya.

"Cukup sulit untuk punya rumah di Hong Kong dan harga apartemen pun (terus-menerus) meningkat selama beberapa tahun terakhir," ujarnya kepada saya. "Itu sebabnya kami memilih untuk membeli rumah susun tahun ini, karena harganya akan terus naik."


Kawasan hunian publik seharusnya menjadi sebuah solusi - BBC

Rumah susun itu membuatnya mengeluarkan uang hingga AS$500 ribu (Rp7 miliar), dengan luasan sekitar 25 meter persegi.

Ia, adik laki-laki dan kekasihnya akan tinggal bersama - sesuatu yang lumrah dilakukan karena mahalnya harga properti di sana.

Hong Kong adalah salah satu tempat paling mahal di dunia untuk membeli rumah, .

Berbagai harga berlipat ganda sejak tahun 2008, dan menurut departemen Sensus dan Statistik Hong Kong, hanya , terendah dalam 20 tahun terakhir.