Logo ABC

Muncul Lagi Teror Jarum dalam Buah Stroberi di Australia

Polisi Victoria sedang menyelidiki laporan ini pasca sebuah keluarga mengaku mereka menemukan jarum ini di buah strawberry minggu (22/9/2019).
Polisi Victoria sedang menyelidiki laporan ini pasca sebuah keluarga mengaku mereka menemukan jarum ini di buah strawberry minggu (22/9/2019).
Sumber :
  • abc

Kepolisian negara bagian Victoria, Australia membenarkan pihaknya tengah menyelidiki dua laporan terpisah tentang stroberi yang ditemukan ada jarum di dalamnya di pinggiran utara Melbourne.

Seorang wanita dilarikan ke rumah sakit untuk rontgen setelah menggigit jarum. Contoh lain dilaporkan kepada polisi dua minggu sebelumnya. Polisi mengatakan sedang menyelidiki temuan ini kepada pemasok stroberinya

Skye Wilson-Wright sedang merayakan ulang tahunnya yang ke-30 pada Minggu (22/9/2019) malam dengan kue stroberi ketika dia menggigit salah satu buah beri itu dan menemukan jarum tertancap dalam buah tersebut.

Ibunya, Lorelle Wilson, mengatakan kepada ABC meskipun dia tidak menelan logam itu, namun dia sempat dibawa ke Rumah Sakit Austin untuk di x-ray karena puterinya mengalami rasa sakit yang tidak kunjung hilang.

"[Kami] mengira dia mungkin menelan jarum lain di buah itu," kata Wilson.

Wilson mengatakan bahwa hasil rontgen tidak menemukan apa pun di tubuh putrinya tapi staf rumah sakit khawatir dia mungkin telah menelan benda asing lainnya.

Dia mengatakan buah stroberi itu dibeli di supermarket Coles di Eltham di luar utara Melbourne, sebelum dilumuri cokelat oleh seorang teman dan diletakkan di atas kue.

"Mengejutkan sekali, seharusnya ini tidak terjadi, anda pasti tidak akan menduga hal ini terjadi pada anda," kata ayah tiri Wilson-Wright, Dave Chapman.

"[Saya] senang tidak ada hal serius terjadi akibat temuan ini," katanya.