Logo DW

Tak Terima Ditegur Vatikan, Perempuan Katolik Tuntut Reformasi Gereja

picture-alliance/dpa/F. Rumpenhorst
picture-alliance/dpa/F. Rumpenhorst
Sumber :
  • dw

"Kita tidak bisa menghindari diskusi tentang (peran) perempuan," kata Uskup OsnabrÃck Franz-Josef Bode, Wakil Ketua Konferensi Wali Gereja Jerman. Bode dan para uskup lainnya telah menyerukan debat tentang mengizinkan diaken perempuan di gereja.

Banyak biarawati terkemuka kini melangkah lebih jauh lagi. Perempuan harus mengajukan pertanyaan tentang kekuasaan," kata Suster Katharina Ganz, pemimpin biara Fransiskan di Oberzell.

Dia menegaskan, tidak ada ajaran atau dogma gereja yang mengatakan bahwa perempuan harus dikucilkan dari pelayanan sebagai pastor atau bahkan uskup.

Itu sebabnya para aktivis perempuan Gereja Katolik sekarang berdemonstrasi menuntut kesetaraan hak. Ketua KFD Mechthild Heil mengatakan, selama 10 tahun terakhir pada setiap tanggal 10 September kelompoknya menggelar aksi dengan slogan: "Berjuang untuk gereja yang adil gender!"

Aksi kelompok perempuan Katolik itu bukan satu-satunya aksi protes yang akan berlangsung selama empat hari Konferensi Wali Gereja Jerman di Fulda. Pada hari Kamis, kelompok yang menamakan diri "Maria 2.0" merencanakan aksi bawah slogan "Sekarang saatnya: Perempuan Berjuang Untuk Gerejanya". Sedangkan Komunitas Pemuda Katolik (KjG) menyatakan akan mendorong perubahan struktural "yang berani" di gereja mereka.