Ekspansi Layanan, Aplikasi Ini Sediakan Pilihan Katering Makanan Sehat

Ilustrasi makanan sehat.
Sumber :
  • U-Report

VIVA – Platform layanan digital Doogether meluncurkan layanan baru yaitu Doofood, yang menyediakan berbagai pilihan katering makanan dan minuman sehat. Layanan ini terintegrasi dengan aplikasi Doogether. 

Willix Halim Resmi Jadi CEO Sekaligus Dirut Bukalapak

Chief Executive Officer sekaligus Co-founder Doogether, Fauzan Gani menjelaskan, katering makanan sehat merupakan bagian dari industri healthy lifestyle yang saat ini berkembang pesat dan menjadi fokus dari Doogether.

Layanan ini terinspirasi oleh kepentingan konsumen bahwa hidup sehat tidak hanya dijaga dengan olahraga rutin, tetapi juga didukung asupan yang sehat dan seimbang.

Kemenparekraf Tegaskan Akan Berantas Barang Bajakan

“Kesulitan masyarakat untuk menemukan pilihan makanan dan minuman sehat yang dirasa cocok akan teratasi, karena berbagai pilihan katering sehat tersebut sudah tergabung dalam satu marketplace,” ujar Fauzan dikutip dari keterangan resminya

Dia memaparkan, Doofood memungkinkan konsumen untuk memesan katering makanan dan minuman sehat dengan periode pesanan per batch (selama satu minggu) dari berbagai merchant. Doofood juga menyediakan fitur ‘goals’ untuk menunjukkan target yang ingin dicapai. Serta, preferensi pilihan makanan dan minuman sehat yang bisa diatur oleh setiap user untuk memenuhi kebutuhan asupan masing-masing untuk mendukung gaya hidup sehatnya.

Toko Resmi di Marketplace Jadi Primadona

Dalam pengembangannya, Doofood bekerja sama dengan berbagai merchant makanan dan minuman sehat ternama untuk memperluas jangkauan ke beragam konsumen. Hingga saat ini sudah ada 13 merchant yang telah menjadi bagian di antaranya adalah Dapurfit, Yellowfit, Leafwell, Flatbelly, Byebyebelly, dan Lifejuice.

Anggie Lukman dari pihak Dapurfit mengungkapkan, layanan ini merupakan pelopor marketplace makanan dan minuman sehat. Sehingga dapat menjadi solusi bagi masyarakat untuk menemukan beragam pilihan menu sehat hanya dengan satu aplikasi, Doogether. 

User Doogether tidak hanya bisa memesan kelas olahraga melalui aplikasi, tetapi juga melengkapi gaya hidup sehatnya. "Saya harap semakin banyak orang yang akan mencoba pola makan sehat dengan menu-menu dari Dapurfit,” ungkapnya. 

Selama satu tahun mendatang, Doofood menargetkan untuk mengedukasi masyarakat mengenai pola gaya hidup sehat. Serta seterusnya mendukung perkembangan industri makanan dan minuman sehat di Indonesia.

Direktur Jenderal Perdagangan Dalam Negeri, Kementerian Perdagangan, Oke Nurwan

Langgar HET, 10 Ribu Penjual Minyak Goreng Online Di-Takedown

Kemendag mengungkapkan, marketplace yang menjual minyak goreng di atas ketentuan HET tersebut di antaranya Tokopedia, Shopee, dan Bukalapak.

img_title
VIVA.co.id
8 Maret 2022