Rekomendasi PII soal Konsep Pembangunan Ibu Kota Baru
- Arief Rahman Saan (Ezagren)
VIVA – Persatuan Insinyur Indonesia atau PII mengaku akan memberi rekomendasi soal pembangunan ibu kota baru kepada pemerintah. Ketua Umum PII, Heru Dewanto mengatakan, pihaknya pun akan mendorong anggota terbaiknya berkontribusi dalam pembangunan ibu kota baru.Â
"Terkait pemindahan ibu kota, PII siap untuk menyumbangkan putra putri terbaik, insinyur terbaik membangun ibu kota kita yang baru nanti," kata Heru di Jakarta, Senin 9 September 2019.Â
Dia menjabarkan, beberapa poin yang ingin disampaikan antara lain adalah bagaimana menjadikan kota yang efisien, cerdas, serta nyaman bagi penghuninya. Ditegaskannya, ibu kota baru itu harus benar-benar bisa dibanggakan.
"Untuk itu, semua hal-hal yang dimiliki insinyur akan kita kerahkan mendukung pembangunan ibu kota baru ini," katanya.
Untuk kontribusi desain pembangunan saat ini, dia mengatakan, sebetulnya anggota PII sudah terlibat dalam penyusunan. Sebab, anggota PII juga berada di kementerian yang menyusun konsep pembangunan ibu kota baru.
"Insinyur Indonesia sudah terlibat di dalamnya. Baik mereka yang di pemerintahan maupun di luar pemerintahan, ada yang di Bappenas, PUPR, ada yang di luar," jelasnya.
Soal sumbangsih PII ke depan, soal konsep desain ibu kota baru akan disampaikan dalam sebuah rekomendasi. "Nanti kita buat semacam rekomendasi, hal-hal apa yang harus diperhatikan," tuturnya.