Marquez Belum Tentu Jadi Juara Dunia di Thailand

Pembalap Repsol Honda, Marc Marquez.
Sumber :
  • Instagram/@marcmarquez93

VIVA – Ajang adu cepat sepeda motor bakal digelar di Sirkuit Chang, Thailand akhir pekan ini. Pemimpin klasemen MotoGP, Marc Marquez unggul 98 poin dari rival terdekatnya, Andrea Dovizioso.

MotoGP Mandalika, Jokowi dan Marc Marquez Cs Bakal Geber Motor Bareng

Jika pria yang dijuluki Baby Alien itu berhasil melewati garis finis pertama dengan motor Honda andalannya, maka poin yang dikumpulkan sudah tidak bisa dikejar lagi oleh Dovi.

Artinya, Marquez menjadi juara dunia MotoGP 2019. Apabila itu terjadi, maka ia resmi memegang gelar juara dunia sebanyak enam kali berturut-turut.

Pol Espargaro: Honda Bukan Cuma Marc Marquez!

Namun, bukan berarti pemilik nomor start 93 itu bakal menjalani balapan dengan mudah. Dilansir dari VIVAnews, Kamis 3 Oktober 2019, Dovi tidak akan membiarkan Marquez menang mudah.

Sebab, secara hitung-hitungan di atas kertas, pembalap yang menunggangi motor Ducati itu masih bisa mencuri gelar juara dunia dari Marquez. Tapi, tentunya butuh keberuntungan yang sangat besar, yakni Marquez gagal finis di sisa seri balapan.

Jokowi Ketemu Marc Marquez Dkk di Jakarta Sebelum MotoGP Dimulai

Sementara itu, kemungkinan Dovi mengejar poin Marquez tertutup, apabila rivalnya finis di urutan pertama akhir pekan ini. Hal itu juga berlaku, jika Marquez selalu mengakhiri lomba satu tingkat di atas Dovi.

Contohnya, Marquez finis urutan dua, maka ia menjadi juara dunia apabila Dovi finis di urutan tiga atau lebih rendah. Sementara, jika Marquez finis urutan lima ke bawah, maka ia otomatis jadi juara tahun ini apabila Dovi menempati dua peringkat di bawahnya.

Pembalap Repsol Honda, Marc Marquez.

Gagal Naik Podium di Qatar, Marc Marquez Siap Ngebut di Mandalika

Marc Marquez hanya mampu finis kelima saat MotoGP Qatar. Pembalap Repsol Honda ini siap memperbaikinya saat tampil di Sirkuit Mandalika pekan depan.

img_title
VIVA.co.id
12 Maret 2022