Kaos Kaki Anti Bau dari Serat Bambu

kaos kaki serat bambu
Sumber :
  • vstory

Suka sebel dengan kaos kaki yang baru dipakai sebentar kemudian menimbulkan bau tidak sedap? Padahal kita sudah membersihkan kaki sebersih mungkin. Gara-gara kaos kaki yang berbau ini bisa bikin kita gak percaya diri. Apalagi kalau pas lagi ada acara kumpul dengan teman-teman dengan posisi duduk lesehan. Tentu saja ini akan jadi sangat menyiksa.

Bukan hanya karena ribetnya melepas atau membuka kaos kaki tapi juga karena bekas yang ditinggalkan si kaos kaki di kaki kita akan mengganggu orang-orang di sekitarnya. Dan akhirnya kita hanya berani duduk di pojokan atau menjauh dari siapapun yang ingin mendekat. Terasa bnaget seperti orang yang terasing.

Sekarang ini ada teknologi baru yang bisa membuat kaos kaki ini tidak akan berbau walaupun sudah dipakai seminggu tanpa dicuci. Kaos kaki ini sudah dibuat juga di Indonesia. Yang membedakan kaos kaki ini dengan kaos kaki yang lain adalah bahan utama yang digunakan dalam pembuatan kaos kaki.

Kalau kaos kaki yang biasa kita temui dibuat dengan menggunakan benang katun, maka kakos kaki yang satu ini dibuat dengan menggunakan serat bambu. Sebenarnya serat bambu ini juga bisa dihasilkan di Indonesia, akan tetapi biaya produksinya menjadi sangat tinggi. Oleh karena itu produsen kaos kaki dari serat bambu ini memilih untuk mendatangkan serat bambu dari China.

Serat yang dibuat dari bambu ini memiliki anti bacterial yang tinggi. Selain itu juga menyerap keringat. Itu sebabnya kenapa kaos kaki yang terbuat dari serat bambu ini bisa tidak menimbulkan bau kaki yang menyiksa. Kalau soal harga, kaos kaki ini tidak begitu mahal. Harganya masih di bawah Rp 100 ribuan. Tapi kaos kaki ini awet digunakan lebih dari setahun.

Disclaimer: Artikel ini adalah kiriman dari pengguna VIVA.co.id yang diposting di kanal VStory yang berbasis user generate content (UGC). Semua isi tulisan dan konten di dalamnya sepenuhnya menjadi tanggung jawab penulis atau pengguna.