Ricuh Penerbitan Penjemput Penumpang di Bandara Ngurah Rai

Petugas keamanan bandara Ngurah Rai Bali berusaha menertibkan sopir taxi dan penjemput penumpang di terminal kedatangan internasional.
Sumber :
  • VIVA.co.id/Maha Liarosh (Bali)

Bali, VIVA – Viral di media sosial keributan antara petugas Airport Security dan driver transportasi darat saat petugas keamanan bandara melakukan penertiban penjemputan penumpang di Terminal kedatangan Internasional Bandara I Gusti Ngurah Rai Bali pada Minggu, 27 Oktober 2024 sekitar pukul 21:45 Wita.

General Manager Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai Bali, Ahmad Syaugi Shahab menjelaskan, peristiwa keributan itu bermula  dari kondisi area penjemputan yang cukup padat di kedatangan internasional, Minggu, 27 Oktober 2024.

Akibat padatnya lalu lintas penumpang di Terminal Kedatangan Internasional itu, petugas airport security berusaha untuk mengarahkan para penjemput agar tidak terlalu maju ke jalur yang dilewati penumpang yang baru saja tiba.

Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai Bali

Photo :
  • VIVA.co.id/Maha Liarosh (Bali)

"Namun, mengingat situasi cukup padat serta terindikasi adanya transportasi darat selain mitra usaha kami di sana, maka terjadi peristiwa seperti yang nampak pada video yang beredar," jelas Ahmad Syaugi Shahab saat dikonfirmasi pada Senin, 28 Oktober 2024.

Atas kejadian tersebut, kata Ahmad Syaugi pihak bandara I Gusti Ngurah Rai melakukan mediasi agar permasalahan dapat teratasi sehingga tidak berdampak lebih lama pada kenyamanan pengguna jasa.

"Secara internal kami lakukan investigasi terkait permasalahan tersebut dan akan berupaya melakukan langkah-langkah perbaikan agar hal serupa tidak terulang kembali," jelasnya.

Selain investigasi, dirinya juga terus mengevaluasi flow penumpang agar mempermudah perjalanan penumpang terutama saat tiba di bandara. 

"Kami mohon dukungan semua pihak semoga dalam waktu dekat ada langkah perbaikan yang dapat segera diimplementasikan," ucapnya.

Ahmad Syaugi menambahkan, PT Angkasa Pura Indonesia Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai senantiasa berupaya menempatkan keselamatan, keamanan, dan kenyamanan pengguna jasa sebagai prioritas layanan.