Viral Video Lansia Naik Angkot Bayar Pakai Tutup Botol, Sikap Pak Sopir Tuai Pujian

Penumpang angkot bayar pakai tutup botol.
Sumber :
  • Tangkapan Layar: TikTok

Jakarta – Baru-baru ini viral seorang penumpang lansia (lanjut usia) yang membayar angkot dengan memakai tutup botol karena tak memiliki uang. Video ini diabadikan tanpa sengaja oleh seorang pemilik akun dan mengunggahnya di TikTok. Warganet pun langsung bersimpati dengan kakek tersebut. 

Sang pemilik akun mengunggah video lanjutan dan menceritakan secara lebih detail pertemuannya dengan penumpang lansia tersebut. Dalam video itu, pemilik akun berada di kursi belakang dan tanpa sengaja mengabadikan percakapan lansia dengan sopir angkot. 

Dalam video berdurasi 16 detik itu, penumpang lansia tersebut mengeluarkan tutup botol dari saku celana hingga saku bajunya. Tampak dalam video tersebut, ada banyak tutup botol yang ditukarkan oleh penumpang tersebut untuk membayar angkot yang ditumpangi. 

Penumpang Angkot Bayar Pakai Tutup Botol

Photo :
  • Tangkapan Layar: TikTok

Selain memakai tutup botol, penumpang lansia itu juga tampak mengeluarkan uang sebesar Rp1.000 yang berbentuk uang logam. Setelah semua tutup botol itu dikeluarkan, penumpang kemudian menyodorkan tutup botol tersebut kepada sang sopir. 

“Pak, ini pak, bayar angkot pakai ini ya,” ungkap pemilik akun TikTok @matematikaysik sambil memperagakan penumpang tersebut ketika membayar.

Namun, sopir angkot tersebut justru menggratiskan ongkos penumpang lansia itu sembari mengucapkan terima kasih. Pemilik akun mengatakan, walaupun penumpang sepi dari naik sampai turun, tapi sopir angkot itu tampak berhati baik karena menggratiskan kepada lansia itu. 

“Enggak pak, enggak pak, enggak usah, terima kasih,” ucap sopir angkot diperagakan oleh sang pemilik akun.

Selain penumpang lansia, ada pula penumpang lainnya yang juga naik angkot tersebut. Penumpang itu adalah seorang yang menjual tisu, cutter, dan barang-barang lainnya. Pedagang tersebut pun hanya membayar Rp2 ribu dan sang sopir tetap menerimanya. 

Ilustrasi angkot

Photo :
  • VIVA/Dani

“Nah bapak ini (penumpang yang seorang penjual) kan sama-sama naik dari Citra 7 ya, nah beliau ini turun di Pasar Lele, mungkin ingin berjualan. Terus pas bayar, aku lihat tuh cuma ngasih Rp2 ribu dan bapak supirnya tidak komen sama sekali, alias terima-terima aja,” jelas sang pemilik akun.

Sontak saja, warganet yang melihat video tersebut membanjiri kolom komentar. Banyak dari mereka yang memuji kebaikan hati sopir angkot karena tidak mempermasalahkan untuk orang yang tidak mampu. Lalu, ada juga yang meminta buka donasi untuk lansia tersebut. 

“Bapaknya keliatan lagi kesulitan ya allah, semoga bisa ketemu lagi sama bapaknya siapapun ituuu,” ungkap warganet. 

“tp sopirnya jg baik brrti mnerima, smoga keduanya dimudahkan rejekinya,” timpal yang lain. 

“open donasi buat bapaknya dan pak sopir jg, kasihnya lewat pak sopir nnti klo ada yg sprti ini lg digratiskan saja,” timpal warganet lainnya.

Baca artikel Trending menarik lainnya di tautan ini.