Brutal, 3 Perampok Bersenjata Seret Kasir Minimarket di Tangerang

3 Perampok Bersenjata Seret Kasir Minmarket di Tangerang
Sumber :
  • Tangkapan Layar

VIVA Trending – Baru-baru ini terjadi insiden perampokan yang terjadi di sebuah minimarket dibilang Tangerang Selatan. Kejadian itu terekam CCTV dan tersebar di sosial media, Salah satu akun Instagram mengunggah video CCTV tersebut @.kabarbintaro.

“TIGA PERAMP*K MENYERET SERTA TOD*NGKAN PIST*L DAN SAJ*M KE KASIR PEREMPUAN DI ALFAMART CIPADU, RP 14 JUTA RAIB DIGONDOL PELAKU.” Tulis penejlasan narasi unggahan.

3 Perampok Bersenjata Seret Kasir Minmarket di Tangerang

Photo :
  • Tangkapan Layar

Di dalam video terlihat tiga orang pria yang memasuki minimarket tersebut dan mulai menggasak apapun yang bisa diambil, salah satu dari pria perampok itu terlihat menyeret kasih dan mengancamnya dengan senjata tajam yang menyerupai golok.

Kemudian penjelasan di dalam unggahan, ternyata perampok itu tidak hanya membawa senjata tajam seperti yang terlihat di dalam video, tetapi mereka juga membawa senjata api:

Aksi perampokan bersenjata api (senpi) dan senjata tajam (Sajam) terjadi di Alfamart Kav 313 RT 04 RW 09 depan Komplek Deplu Caraka Buawana, Cipadu, Tangsel, pada Hari Senin ( 21/8 ) Pukul 22.37 WIB.” Lanjut penjelasan dalam narasi video.

Diberikan informasi juga, bahwa ketiga pelaku berhasil membawa uang Rp 14 Juta Rupiah dan puluhan rokok berbagai merek.

“para pelaku berhasil membawa kabur uang belasan juta yang di taksir senilai 14 juta rupiah berikut puluhan bungkus rokok dengan berbagai merk.”

“Untuk Barang yang diambil berupa uang sebesar kurang lebih Rp.14 jt an dan rokok.Pelaku melakukan perampokan dengan cara kekerasan menodongkan Sajam dan senpi kepada karyawan Alfamart.

Hingga berita viral video CCTV mengenai perampokan belum tahu bagaimana kelanjutan dari kasus perampokan tersebut. Kemudian, video itu juga mengundang banyak ragam reaksi netizen yang kasihan dan menceritakan beberapa pengalamannya juga menjadi seorang kasir:

Dulu gue pernah jadi kasir alfa sama CK. Jadi kita emang ada SOP nya kalo di rampok itu harus apa dan apa. Dan emang kita ga boleh panik sama ngelawan emang di suruh utamain nyawa kita. Tapiiiiiiiii besok nya kita yg puyeng sendiri bikin laporan sana sini, di introgasi sama pihak PT nya dr mulai kepala toko trs management sampe ke audit2 nya yg bikin nguras waktu dan tenaga???? asli capek kerja di retail kaya gini tuh. Tolong lah kalo mau ngerampok tuh yaa koruptor kek jgn yg kerja begini juga. Kita emang ga di suruh ganti tapi kita jadi buang tenaga sama waktu belom lagi trauma nya pasti mendalam bgt takut iya degdegkan iyaa.” Tulis netizen.

Ga bisa ngebayangin gmn deg degannya klo gw sebagai pegawai alfamat,Klo kata pol*si jngn d bunuh.nnti korban malah jadi tersangka.” Tulis netizen lainnya.