Ramai Video Ular Besar Disebut Sedang Kawin di Depok, Begini Penjelasan Komunitas Ular
Depok – Beredar video dua ekor ular king kobra berukuran besar sedang bergulat di perkebunan milik warga di wilayah Jalan Pitara, Kecamatan Pancoran Mas, Depok, Jawa Barat viral di media sosial Rabu, 14 Juni 2023.
Melalui video yang dibagikan akun Instagram depok24jam, tampak dua ekor ular berukuran besar dan berwarna hitam saling membelit satu sama lain. Dinarasikan, kedua ular itu sedang kawin sehingga di wilayah tersebut banyak ditemui anak ular.
“Ada ular besar sedang kawin. Setiap kali mereka kawin, mereka naik ke atas. Saat ini, masih ada anak-anak ular yang lebih besar lagi. Keduanya lepas karena warga gak berani nangkep,” demikian keterangan video.
Warga yang berada di lokasi terdengar saling bersahutan memutuskan siapa yang berani menangkap dua ular besar itu. Kemudian, datang seorang warga dengan menggunakan bambu dan karung mencoba memasukan hewan melata itu ke dalamnya, namun usahanya gagal
Lantas benarkah ular tersebut sedang berkembang biak?
Saat dikonfirmasi Trainer Yayasan Sioux Ular Indonesia, Maula Haqul Dafa mengatakan bahwa dua ekor king kobra yang ada dalam video tersebut tidak sedang berkembang biak, melainkan keduanya sedang bertarung.
“Itu bukan kawin, itu dua ekor ular jantan yang sedang bertarung memperebutkan betina,” ujar Dafa saat dihubungi VIVA, Rabu, 14 Juni 2023.
Dia menjelaskan saat memasuki masa kawin, biasanya ular betina melepaskan feromon sejenis senyawa kimia tubuh yang berfungsi merangsang dan memikat jantan. Nantinya ular jantan akan mengikutinya.
Tentu, lanjut dia, saat mengikuti feromon tersebut, ini memungkinkan dua ekor ular jantan bertemu. Saat dua ular jantan berpapasan, dapat dipastikan keduanya akan bertarung dan saling membelit.
“Mereka bertarung dengan saling membelit dan berusaha menekan kepala lawan ke bawah. Siapa yang bisa menekan kepala lawan ke bawah, maka dia menang dan berhak mengawini ular betina,” jelasnya
Kendati demikian, Dafa menjelaskan pertarungan yang dilakukan dua ekor king kobra jantan untuk merebutkan betina tidak melibatkan bisa yang mereka miliki.
“Mereka tidak bertarung dengan saling gigit karena terlalu berbahaya dan malah menyia-nyiakan bisa yang seharusnya dipake buat membunuh mangsa. Jadi itu bukan kawin, itu dua ular jantan yang sedang berkelahi,” pungkasnya