Viral Foto-foto 50.000 Pelikan Serbu Israel
- Twitter/XHNews
VIVA – Foto-foto burung pelikan serbu Israel viral di media sosial. Ribuan burung berparuh panjang ini singgah di Israel untuk mencari makan.
Foto viral burung pelikan singgah di Israel itu diunggah oleh akun Twitter @XHNews, Selasa (9/11). "Sekitar 50.000 pelikan putih besar singgah di Israel selama migrasi mereka ke Afrika pada musim gugur setiap tahun," cuit XHNews pada caption unggahan foto-fotonya.
Dalam unggahannya itu memperlihatkan 4 foto momen pelikan tengah berada di wilayah Israel. Foto pertama tampak burung-burung bermigrasi itu sedang berkumpul di penampungan air semacam kolam atau waduk besar di Mishmar Hasharon, Israel.
50.000 Pelikan Migrasi ke Israel
Lalu foto kedua menampilkan burung-burung ini secara berjamaah sedang memakan ikan. Kemudian foto ketiga memperlihatkan ribuan pelikan merapat ke pinggir waduk tersebut. Sementara foto keempat menunjukkan 7 pelikan tengah bermanuver di atas langit di kawasan Israel.
Peristiwa itu diketahui terjadi di waduk, Mishmar Hasharon, Israel, Senin (8/11). Keberadaan ribuan pelikan di sana cukup lama setelah terbang dari Balkan.
Mereka biasanya beristirahat dan makan di Israel selama berminggu-minggu. Setelah itu mereka melanjutkan perjalanannya ke Afrika untuk mencari wilayah dengan iklim yang lebih hangat.