Viral Donasi Ratusan Juta pada Bapak Pembeli Nasi Padang Rp5 Ribu
VIVA – Masih ingatkah kalian dengan sosok pria paruh baya penjual agar-agar yang ingin membeli nasi padang kala itu? Berkat video yang diunggah oleh pemilik akun TikTok @elsameliaa pada Kamis (29 Juli 2021), banyak netizen yang terbawa suasana dan simpati kepada penjual agar-agar itu.
Wajah penuh lelah dengan pengharapan bisa makan nasi padang saat itu, rupanya membuat pria paruh baya ini menjadi perbincangan publik. Tidak sedikit yang penasaran dengan latar belakang sosok bapak penjual agar-agar itu. Banyak yang merasa iba dan dibuat terenyuh saat penjual agar-agar itu ingin membeli sebungkus nasi padang dengan uang yang dimilikinya saat itu, yaitu Rp5 Ribu.
Video yang diunggah oleh @elsameliaa pada Kamis yang lalu, membuat banyak publik atau warganet merasa terharu hingga meminta agar si pemilik warung nasi padang membuka donasi untuk bapak penjual agar-agar keliling itu. Kepedulian para netizen di TikTok khususnya, membuat banyak orang yang memberikan donasi kepada pria paruh baya itu. Tidak tanggung-tanggung donasi yang dibuka oleh pemilik warung nasi padang itu bisa mencapai Rp100 Juta lebih. Tentu itu bukan jumlah yang sedikit.
Donasi tersebut telah berhasil dikumpulkan oleh pemilik warung nasi padang dan diserahkan kepada yang berhak mendapatkannya yaitu bapak penjual agara-agar. Demi memberikan bukti nyata penyerahan donasi sebesar ratusan juta rupiah itu pada warganet, sang perekam video sekaligus pemilik warung nasi padang itu mengunggah video berupa detik-detik penyerahan donasi di akun pribadi miliknya di TikTok @elsameliaa, yang diunggah ulang oleh akun Instagram @infojawabarat pada 1 Agustus 2021 kemarin.
Pada video yang diunggah oleh @elsameliaa baru-baru ini memperlihatkan detik-detik saat sang bapak penjual agar-agar siap diwawancari serta penyerahan donasi oleh sang pemilik warung nasi padang. Disitu terlihat bapak penjual agar-agar itu terlihat gugup dan gelisah saat detik-detik penerimaan uang donasi dari para warganet.
Tapi setelah donasi itu diberikan oleh sang bapak penjual agar-agar dan mengetahui jumlah donasi yang terkumpul untuknya, beliau pun sontak meneteskan air mata sembari sujud syukur. Di video tersebut terlihat bapak penjual agar-agar itu terlihat senang tiada tara, lantaran terkejut jika dirinya bisa mendapatkan uang sebesar itu.
Pada saat penyerahan uang donasi, beliau ikut ditemani oleh sang kaka yang menjadi perwakilan penyerahan uang. Nampak sang kaka juga ikut sujud syukur di samping sang adik.
"Alhamdulillah bapaknya sangat senang sampai sujud syukur," tutur Elsa dalam video unggahannya. Momen tersebut sempat membuat beberapa orang yang berada di lokasi ikut banjir air mata. Tampak raut wajah beliau begitu bahagia saat mendapatkan bantuan tersebut.
Tak bisa menahan air mata, sang pemilik warung nasi padang juga ikut meneteskan air mata melihat momen harus seperti ini. Setelah melakukan penyerahan donasi, bapak penjual agar-agar itu diantar oleh pihak kepolisian sampai kediamannya agar aman di perjalanan.
Sontak saja momen detik-detik penjual agar-agar menerima bantuan sebesar RP100 juta dari netizen pun berhasil menarik perhatian publik. Beragam komentar dari warganet langsung membanjiri kolom komentar.
"Ini bukti bahwa Indonesia masih banyak orang baik, panjang umur ya orang baik," tulis MAS GOPEK
"TikTok emang megic, semoga kita bisa menggunakan media sosial buat hal yang bermanfaat," tulis Candra
"100JT lebih, keluarganya yg dlu menjauh akan segera mendekat," saut indraanantha
"ngikutin dr si bapak beli nasi pake duit 5000 kasian bgd mpe nangis, alhamdulilah bnyk orang baik, si bpk terbantu. trims orang2 hebat," saut Dede Shary
aa nangis banget, makasih org baik," tulis aku asaa
"panjang umur orang2 baik ya allah sampe merinding," tulis nandaputri8191
"merinding bangett netijen ind selain bar2 tapi juga baik bgd, g nyangka w cuma beberapa ahri udh dapet 100 jt lebih salut..." tulis Raraa