Dapat Nilai Jelek, Anak Ini Dipaksa Hancurkan Konsol PS4 Miliknya

Anak hancurkan PS4 miliknya.
Sumber :
  • YouTube Tre Cosby

VIVA – Video game memang sangat menarik terutama bagi anak-anak. Menyajikan berbagai permainan seru, membuat anak-anak bisa lupa segalanya saat sudah memainkannya. Jangankan belajar, bahkan kegiatan rutin seperti mandi atau makan pun bisa terlewatkan.

Banyak orang tua yang mengeluhkan permasalahan ini. Mereka mengkhawatirkan kondisi anaknya yang tidak bisa lepas dari alat tersebut. Salah satunya dialami oleh pria dalam video singkat berikut ini. Tre Cosby begitu frustrasi melihat anaknya yang kecanduan bermain video game.

Hal yang semakin membuatnya marah adalah saat ia mengetahui kalau sang anak memperoleh nilai yang jelek di sekolahnya. Kecanduan bermain video game, membuat sang anak, Tracy, menjadi malas belajar. Alhasil, nilai-nilainya pun semakin menurun drastis.

Untuk memberikan pelajaran kepada sang anak, ayah ini pun melakukan hal yang cukup ekstrem. Ia memaksa sang anak untuk menghancurkan sendiri konsol PS4 miliknya. Sang ayah memasukkan konsol PS4 milik anaknya tersebut ke dalam sebuah kantong plastik dan meminta sang anak untuk menghancurkannya dengan menggunakan sebuah stik.

Tak sampai di situ, ia juga mengambil sebuah batu besar dan dijatuhkan tepat di atas alat tersebut. Merasa belum puas, ia kemudian mengambil PS4 tersebut dan melindasnya dengan mobil. Sehingga konsol tersebut benar-benar hancur dan tidak bisa digunakan lagi.

Semua kejadian itu direkam dan diunggah di channel YouTube Tre Cosby. Sang anak sendiri tampak pasrah dan tak bisa membantah permintaan sang ayah. Berikut tayangannya. (AC)