Merinding, Akuarium Ini Tiba-tiba Pecah dan Bikin Orang Terkejut
- Instagram/fokahah
VIVA – Apa yang akan Anda lakukan jika berada dalam suatu ruangan terdapat kejadian yang bikin Anda terkejut? Pastinya ada yang mencoba tetap tenang, ada juga yang pergi meninggalkan ruangan tersebut.
Dalam video yang diunggah akun Instagram fokahah ini, terekam sebuah kejadian yang cukup mengejutkan. Seorang pria mengalami hal yang tidak menyenangkan ketika sedang sibuk dengan laptopnya.
Pria yang memakai kemeja kotak-kotak itu tiba-tiba saja terkena tumpahan dari sebuah akuarium. Entah apa yang menjadi penyebabnya, sehingga akuarium tersebut pecah.
Awalnya pria itu bermain laptop sambil duduk santai di sebuah ruangan yang seperti tempat pangkas rambut. Di sana terdapat sebuah akuarium yang menempel pada dinding berada tepat di atas pria tersebut.
Tidak diketahui secara pasti penyebabnya, tiba-tiba saja akuarium itu pecah dan tumpahannya terkena pria itu. Ia dan laptopnya langsung basah kuyup. Tak lama dua orang pria keluar dari dalam ruangan lainnya dan bertanya apa yang terjadi.
Mereka seperti kebingung apa yang sebenarnya terjadi pada akuarium tersebut, seperti ada yang memecahkannya. Berikut ini videonya: