Komentar Menpora Soal Caketum PBSI dan PSSI dari Pejabat
VIVA.co.id – Dua organisasi olahraga di Tanah Air, PP PBSI dan PSSI akan menggelar pemilihan ketua umum dalam waktu dekat. Dan keduanya memiliki calon yang saat ini menjadi pejabat negara.
Di PP PBSI ada nama Wiranto. Pria yang juga menjabat sebagai Menteri Koordinator Politik, Hukum, dan HAM tersebut didukung oleh 14 Pengprov PBSI untuk memimpin di periode 2016-2020.
Sedangkan di PSSI ada Panglima Komando Strategis Angkatan Darat (Pangkostrad) Letjen TNI Edy Rahmayadi. Dalam bursa caketum lembaga tertinggi sepakbola di Tanah Air tersebut, pria asal Sumatera Utara tersebut menjadi unggulan karena didukung 94 pemilik suara.
Bursa pemilihan ini rupanya menjadi perhatian Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Imam Nahrawi. Dia menilai kedua organisasi seharusnya diurus oleh orang yang bisa berkonsentrasi penuh.
"Tidak boleh. Biar konsentrasi. Olahraga ini tidak boleh diurus setengah hati dengan waktu yang penuh, tak boleh disambi," tegas Imam kepada wartawan saat ditemui di Media Center Kemenpora, Rabu 26 Oktober 2016.
Pernyataan Imam tersebut didasari dengan alasan pengembangan olahraga itu sendiri. Sebab, andai nanti ada masalah, pemerintah pula yang menurutnya akan menjadi pihak yang disalahkan oleh publik.
"Karena tanggung jawabnya berat dan tentu ke depan kalau ada soal pasti pemerintah yang disorot. Padahal ada organisasi yang bertanggung jawab," kata pria asal Bangkalan, Madura tersebut.